Sukses


Telat Ikuti Latihan Arema, Begini Penjelasan Ahmet Atayev

Bola.com, Malang - Sejak bergabung dengan Arema FC pada pertengahan musim 2017, untuk kali pertama gelandang Ahmet Atayev terlambat mengikuti sesi latihan. Tak tanggung-tanggung, dia terlambat hampir satu jam sehingga pemain Timnas Turkmenistan ini hanya mengikuti separuh program latihan.

Ketika latihan sudah memasuki program taktik dan strategi, dia baru melakukan pemanasan di pinggir lapangan. Tetapi, akhirnya Atayev dilibatkan saat latihan menggunakan lapangan penuh.

Pelatih Arema FC, Joko 'Getuk' Susilo, tidak memberikan sanksi kepada Atayev karena setelah dimintai keterangan, pemain 28 tahun ini ternyata tidak mendapatkan informasi program latihan dari asisten pelatih.

"Bisa dikonfirmasi langsung kepada tim yang biasa membagi jadwal latihan karena tadi dia bilang tidak dapat informasi. Tapi, tadi dia tetap datang dan bisa mengikuti program latihan," kata Getuk.

Sebenarnya Atayev sudah menunggu informasi jadwal latihan hingga Jumat malam. Namun, dia tidak mendapatkan pesan apapun. Pagi harinya, dia cukup terkejut melihat di media sosial jika Arema sedang melakukan latihan di Stadion Gajayana, Malang.

Lantaran berdekatan dengan tempat tinggalnya, Ijen Suites Hotel, Atayev langsung bergegas menuju lokasi. Dia tidak peduli meski terlambat cukup lama karena yang terpenting, dia dapat mengikuti program latihan.

Begitu sampai di pinggir lapangan Stadion Gajayana, dia langsung meminta seragam latihan dan bergegas gabung latihan. "Saya tidak dapat kabar kalau latihan sekarang," kata Atayev.

Arema memang lebih sering menggelar latihan pada sore hari. Namun, saat akhir pekan ada perubahan jadwal. Sabtu (30/12/2017) dan Minggu (31/12/2017) ini, tim Singo Edan akan melakoni latihan pagi hari di Stadion Gajayana. Setelah itu, ada libur tahun baru sehari.

"Karena ada agenda uji coba pada 4 Januari melawan PSIS Semarang, jadi libur hanya sehari saat tahun baru," imbuh Getuk.

Pada uji coba melawan PSIS, Ahmet Atayev dipersiapkan sebagai pemain inti Arema. Seperti biasa, dia bertugas sebagai gelandang jangkar. Untuk musim 2018, besar kemungkinan dia akan berpartner dengan Hendro Siswanto karena tidak ada lagi sosok Ahmad Bustomi, yang memutuskan untuk pindah ke klub lamanya, Mitra Kukar.

Namun, dalam latihan pada Sabtu ini, Atayev sempat ditempatkan di tim cadangan Arema karena tim pelatih ingin melihat kualitas pemain pengganti. Ada kemungkinan saat kompetisi berjalan, Atayev harus absen karena panggilan Timnas Turkmenistan. Hal itu sudah dua kali terjadi dalam perhelatan Liga 1 2017.

Video Populer

Foto Populer