Sukses


Joko Driyono Mempertanyakan Sumber Isu Pemecatan Sekjen PSSI

Bola.com, Jakarta - Kabar mengejutkan muncul di media sosial yang menyatakan Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, dipecat pada Kamis (4/1/2018). Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, yang sebelumnya menegaskan kabar tersebut tidak benar, kini mempertanyakan dari mana sumber dan latar belakang munculnya isu tersebut.

Kabar pemecatan Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, langsung ramai di media sosial. Tidak bisa disangkal isu tersebut langsung mendapat sorotan dari warganet yang memang pencinta sepak bola Indonesia.

Setelah dikonfirmasi langsung kepada Ratu Tisha, Sekjen PSSI itu menolak memberikan penjelasan terhadap sesuatu yang tidak benar. Ratu Tisha pun berharap masyarakat tidak terprovokasi dengan kabar burung tersebut.

Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, di saat yang sama juga mengatakan kabar tersebut 100 persen tidak benar. Joko Driyono pun mempertanyakan sumber beredarnya isu tersebut.

"Saya pastikan itu tidak benar. Tapi saya juga bertanya-tanya dari mana isu itu beredar?" ujar Joko Driyono Ketika berbincang dengan sejumlah wartawan di Jakarta pada Jumat (5/1/2018) dini hari WIB.

Menyebarnya kabar pemecatan Sekjen PSSI itu diawali adanya kicauan sebuah akun Twitter @PSMSnews yang menuliskan, "Breaking! Ratu Tisha Destria dipecat dari Sekjen PSSI. Seminggu jelang kongres!"

Ratu Tisha ditunjuk menjadi Sekjen PSSI sejak Juli 2017 menggantikan Ade Wellington yang mundur. Ratu Tisha merupakan wanita pertama yang menjabat sebagai Sekjen PSSI setelah salam proses pemilihan yang berlangsung ketat ia berhasil mengalahkan sejumlah kandidat, seperti Alief Syachvisr hingga Alvin Aprianto.

Video Populer

Foto Populer