Bola.com, Solo - Stadion Manahan di Kota Solo menjadi arena pertarungan babak 8 besar Piala Presiden 2018. Tujuh tim sudah memastikan lolos yakni Sriwijaya FC, PSMS Medan, Mitra Kukar, Bali United, Persija Jakarta, Persebaya Surabaya, dan Madura United.
Satu tim lagi masih dinanti dari Grup E, yang akan bertanding di Stadion Kanjuruhan, Malang, Selasa (30/1/2018) ini. Arema FC, Bhayangkara FC, serta Persela Lamongan punya peluang jadi wakil Grup E ke 8 besar.
Suporter Persis Solo, Pasoepati, selaku tuan rumah menyambut antusias event ini. Apalagi selama ini hubungan Pasoepati dengan seluruh suporter tim yang akan bermain di Solo cukup kondusif.
Advertisement
Baca Juga
Hanya, Wakil Presiden Pasoepati, Ginda Ferachtriawan, berpesan kepada seluruh suporter yang ada, termasuk Pasoepati, untuk menjaga kondusivitas Kota Solo selama berlangsungnya fase 8 besar Piala Presiden 2018.
"Kalau suporter tertib, lancar dan, aman tentu pertandingan sepak bola lebih menarik untuk ditonton. Harapan kami memang semua berjalan lancar," ujar Ginda, Selasa (30/1/2018).
Seperti biasa, lanjut dia, Pasoepati menyediakan kantor sekretariat yang terletak di samping pintu utama Stadion Manahan sebagai tempat transit suporter dari luar Kota Solo. Biasanya, lokasi tersebut memang menjadi tujuan sejumlah suporter tamu untuk sekadar beristirahat.
"Kantor sekretariat Pasoepati selalu terbuka untuk suporter klub peserta 8 besar Piala Presiden 2018 yang ingin melepas lelah dan penat setelah menempuh perjalanan jauh," kata pria yang juga anggota DPRD Kota Surakarta tersebut.