Bola.com, Miyazaki - Timnas Indonesia U-16 berhasil melangkah ke final turnamen Jenesys di Jepang usai mengalahkan tim tuan rumah dengan skor tipis 1-0 di laga semifinal yang digelar di Yamazura Miyazaki Prefectural Comprehensive Sports Park, Minggu (11/3/2018) sore. Tim asuhan Fakhri Husaini akan menghadapi Vietnam di pertandingan final.
Advertisement
Baca Juga
Satu-satunya gol yang didapatkan Timnas Indonesia U-16 lahir dari Sutan Zico. Pemain bernama lengkap Sutan Diego Armandoondriano Zico itu mencetak gol saat babak kedua baru saja berjalan sembilan menit.
Kemenangan atas Jepang ini mengantarkan Timnas Indonesia U-16 ke partai puncak turnamen Jenesys. Tim asuhan Fakhri Husaini menghadapi Vietnam di pertandingan puncak yang digelar Senin (12/3/2018).
Vietnam berhasil melaju ke final dan berhadapan dengan Timnas Indonesia U-16 setelah menyingkirkan Thailand di semifinal melalui drama adu penalti. Kedua tim bermain imbang tanpa gol dalam waktu normal dan Vietnam akhirnya memastikan diri ke final melalui kemenangan 6-5 saat adu penalti.
Susunan pemain
Timnas Jepang U-15 (4-2-3-1): Yu Kanoshima (kiper); Sinya Nakano, Kosei Suwama, Hinata Fukuhara, Aoto Osako, Reona Ishi (belakang); Riku Yamane, Naoki Asano, Haruki Toyama, Naoki Nakamura (tengah); Haruki Shimokawa (depan)
Pelatih: Yoshiro Moriyama
Timnas Indonesia U-16 (4-2-3-1): Ernando Ari Sutaryadi (kiper); Amiruddin Bagas Kaffa Arrizqi, Ahmad Rusadi, Fadilah Nur Rahman, Muhammad Salman Alrafid (belakang); David Maulana, Andre Oktaviansyah, Rendy Juliansyah, Mochammad Supriadi, Hamsa Lestaluhu (tengah); Yadi Mulyadi
Pelatih: Fakhri Husaini