Sukses


Prestasi Jeblok, Presiden Asosiasi Sepak Bola Malaysia Mundur

Bola.com, Kuala Lumpur - Sepak bola Malaysia diterpa kabar mengejutkan. Presiden Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM), Tunku Ismail Sultan Ibrahim, resmi mundur dari jabatannya pada Minggu (25/3/2018).

Sebenarnya, keinginan Tunku Ismail yang juga Putra Mahkota Johor untuk mundur dari kursi Presiden FAM sudah mengemuka sejak beberapa pekan terakhir. Namun, elemen sepak bola Negeri Jiran termasuk Komite Eksekutif di FAM masih berupaya membujuk Tunku Ismail mengurungkan niatnya.

Pasalnya, kalangan pemangku kepentingan sepak bola menganggap Tunku Ismail merupakan sosok tepat untuk memimpin sepak bola Malaysia keluar dari masa suram. 

Namun, Tunku Ismail bergeming. Ia tetap ingin meninggalkan jabatannya. Prestasi sepak bola Malaysia, yang tercermin melalui Timnas Malaysia yang jeblok, menjadi satu di antara alasan pria yang biasa disapa dengan TMJ itu mundur dari kursi Presiden FAM. 

Per 15 Maret 2018, Malaysia menduduki ranking FIFA ke-178. Catatan itu jadi yang terburuk sepanjang sejarah sepak bola Malaysia. Kondisi itu memicu kritikan pedas dan kekecewaan yang dilancarkan beberapa pihak. Mereka menyalahkan TMJ dalam memimpin FAM.

Keputusan mundur secara resmi disampaikan TMJ dalam rangkaian kongres tahunan FMLLP (operator kompetisi sepak bola Malaysia) di Johor Bahru, Minggu (25/3/2018) ini. Surat mundur diserahkan TMJ pada Sekjen FAM, Datuk Hamidin Mohd. Amin. 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Siapa Suksesor TMJ?

"Saya ingin berterima kasih kepada semua orang yang percaya kepada saya, sponsor, dan seluruh tim. Ini surat pengunduran diri saya sebagai Presiden FAM," kata TMJ seperti dikutip dari Berita Harian, Minggu (25/3/2018).

Keputusan mundur TMJ ini tepat setahun berselang sejak ia terpilih sebagai Presiden FAM. TMJ terpilih sebagai Presiden FAM pada 25 Maret 2017.

TMJ lantas memunculkan nama yang akan jadi suksesornya. Dia adalah Datuk Hamidin. "Menurut saya, kandidat yang paling memenuhi syarat untuk memimpin FAM adalah Sekjen Datuk Hamidin Amin, yang telah melayani sepak bola Malaysia sejak lama," ujarnya dikutip dari New Straits Times, Minggu (25/3/2018).

Namun untuk sementara, FAM akan dipimpin Wakil Presiden Datuk Yusoff Mahadi hingga Kongres FAM ke-64 pada 14 Juli 2018.

Menyusul pengunduran diri TMJ, Komite Eksekutif FAM diagendakan menggelar pertemuan dalam beberapa hari ke depan untuk membahas hal ini, termasuk juga sejumlah agenda lain.

Video Populer

Foto Populer