Bola.com, Bandung - Asisten pelatih Persib Bandung, Fernando Soler berharap striker anyarnya, Jonathan Bauman bisa dimainkan saat laga tandang lawan Sriwijaya FC, Sabtu (31/3/2018) nanti di Stadion Jakabaring, Palembang, Sumatra Selatan.
Kehadiran Bauman dipastikan Soler bisa sedikit membantu lini depan Maung Bandung untuk menambah daya gedor pasukannya pada kompetisi Liga 1 2018.
Advertisement
Baca Juga
"Saya harap Bauman bisa main saat lawan Sriwijaya FC nanti. Sebenarnya kami ingin laga kemarin (lawan PS Tira) dia bisa diturunkan, tapi ternyata masih ada yang sedang diurus oleh manajemen. Jadi dia tidak bisa main," ungkap Soler, Selasa (27/3/2018) di Bandung.
Namun, Soler belum tahu pasti kapan masalah administrasi Bauman yang sedang diurus manajemen akan selesai. "Itu urusan manajemen. Saya menunggu saja, tapi saya harap lawan Sriwijaya nanti Bauman bisa dimainkan," lanjut asisten pelatih asal Argentina ini.
Sementara Sekretaris tim Persib, Yudiana mengaku masalah KITAS dan IMTA, termasuk Visa kerja Jonathan Bauman sudah tidak ada masalah. Namun, yang menjadi ganjalan terhadap Bauman hingga saat ini yakni masalah ITC (International Transfer Certificate).
"Sampai saat ini manajemen Persib masih menunggu surat keterangan Jonathan Bauman dari klub sebelumnya di Yunani, padahal kami sudah mengirim surat ke PSSI-nya Yunani sejak tanggal 19 Maret lalu, tapi hingga saat ini belum ada balasan juga," jelas Yudiana.
Namun, jika pihak dari Yunani tidak kunjung mengeluarkan surat keterangan Jonathan Bauman, maka manajemen Persib bisa mengajukan ke FIFA. "Itupun harus nunggu dalam waktu satu bulan. Kalau dalam satu bulan tidak ada balasan, kami bisa ajukan ke FIFA agar Bauman bisa main," terang Yudiana.