Sukses


Awan Setho Antusias Menghadapi PSIS

Bola.com, Semarang - Bhayangkara FC akan menjamu PSIS Semarang pada pekan ketiga Gojek Liga 1 bersama Bukalapak di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Sabtu (7/4/2018). Duel tersebut bakal jadi reuni penjaga gawang andalan tim The Guardian, Awan Setho Raharjo.

Penjaga gawang Timnas Indonesia U-23 itu musim lalu juga sempat berseragam tim berjulukan Laskar Mahesa Jenar, meski akhirnya kembali ke Bhayangkara FC karena memang berstatus pinjaman. Selain itu, Awan Setho merupakan putra daerah Semarang dan mengawali karier sepak bola di SSB Pengcab Semarang.

"Saya sangat antusias menghadapi PSIS. Selain pernah bermain di sana, saya juga berasal dari Semarang. Namun, saya tetap bekerja secara profesional," kata Awan Setho kepada Bola.com, Rabu (4/4/2018).

Kiper berusia 21 tahun itu mengaku masih intensif berkomunikasi dengan pemain-pemain PSIS. Apalagi beberapa personel tim Kota Atlas cukup dekat dengan Awan Setho.

Terutama dua stoper muda PSIS, M. Rio Saputro dan Haudi Abdillah. Ketiga pemain itu pernah sama-sama memperkuat tim sepak bola PON Jateng di PON Jabar 2016.

"Sebenarnya dengan semua pemain dekat karena pernah satu tim. Apalagi dengan Rio dan Haudi yang sempat satu tim di PON Jateng," ujarnya.

Perihal kekuatan PSIS, Awan mengaku seluruh pemain lawan berkualitas dan patut diwaspadai. Meski begitu, Bhayangkara FC dianggap juga dalam aura positif seusai menang di kandang PSMS Medan. Dirinya juga mulai nyaman dan aman dengan duet anyar stoper Vladimir Vujovic dan Nurhidayat Haji Haris yang berada tepat di depannya.

"Tidak adalah dengan duet baru di lini belakang Bhayangkara FC. Terpenting cara komunikasi semua pemain dan saling membantu di lapangan," ucap Awan.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer