Bola.com, Surabaya - Bek Persebaya, Fandry Imbiri sudah terlihat bergabung dalam latihan tim di Lapangan Polda Jatim, Surabaya, Senin pagi (16/4/2018). Sebelumnya, bek 27 tahun itu mengalami cedera achilles tendeon dan absen dua pekan terakhir.
Fandry bahkan sudah mengikuti sesi latihan game bersama pemain lain. Hal ini mengindikasikan bahwa kebugarannya sudah kembali dan sangat mungkin bertanding menjamu Sriwijaya di pekan kelima Liga 1 2018 (22/4/2018).
Advertisement
Baca Juga
“Fandry memang sudah bagus, dia bergabung di latihan dan di game bersama pemain lain. Kalau Dutra saya belum tahu akan absen berapa lama,” kata Angel Alfredo Vera, pelatih Persebaya usai latihan.
Krisis lini belakang sempat menjadi permasalahan bagi klub berjulukan Bajul Ijot itu. Saat menantang PS Tira (13/4/2018), Persebaya hanya punya dua bek tengah saja, Andri Muliadi dan M. Syaifuddin.
Selain Fandry, sebenarnya masih adalah Otavio Dutra dan Rachmat Irianto. Sayang, dua pemain tersebut mengalami cedera juga. Irianto bahkan harus absen sampai tiga bulan usai menjalani operasi telapak kaki.
Dengan kembalinya Fandry, Bajul Ijo punya banyak opsi tambahan untuk stoper. Alfredo bisa lebih leluasa untuk menetukan duet pengawal jantung pertahanan timnya.
Namun, tidak ada jaminan bagi Fandry mendapat kesempatan diturunkan saat Persebaya melawan Sriwijaya FC. Alfredo masih ingin terus memantau perkembangan timnya sampai sehari menjelang pertandingan.
“Semua pemain yang kami punya, siapa saja, siap untuk main. Tidak ada pemain tertentu yang disebut pemain inti. Siapa yang akan diturunkan nanti tergantung situasi dan hasil latihan,” tandas pelatih asal Argentina itu.