Sukses


Riko Simanjuntak Cemerlang di Persija, Arema Gigit Jari

Bola.com, Malang - Persija Jakarta baru saja memastikan diri melaju ke fase gugur semifinal Zona ASEAN di Piala AFC 2018 pasca memenangi laga lawan Tampines Rovers di Singapura, Selasa (24/4/2018), dengan skor 4-2. Riko Simanjutak kembali jadi satu di antara kunci keberhasilan Persija.

Pemain sayap 26 tahun itu memberikan dua asisst lahirnya gol kedua dan ketiga yang dicetak Marko Simic dan Novri Setiawan. Moncernya performa Riko Simanjuntak membuat namanya melambung.

Beberapa pengamat sepak bola mulai menyebutnya layak masuk Timnas Indonesia senior. Di sisi lain, karena penampilan apik itu, ada satu tim yang kini harus gigit jari.

Pada awal musim, klub itu sempat menjalin komunikasi dengan Riko untuk menggaet sang pemain. Klub tersebut adalah Arema FC.

"Sebelum kompetisi musim lalu berakhir, kami sempat bicara dengan Riko. Tapi, mungkin belum rezekinya gabung," kata pelatih Arema FC, Joko 'Getuk' Susilo.

Kebetulan waktu akhir musim lalu, Riko masih membela Semen Padang dan menjalani laga tandang terakhir di kandang Arema. Kabarnya waktu itu kedua pihak sudah berkomunikasi intensif.

Getuk naksir dengan karakter bermain Riko yang cepat dan tidak egois. Selain itu, dia juga mau bertahan untuk merebut bola dari kaki lawan. Semua itu bisa menutupi kekurangan postur yang dimiliki Riko.

Dia juga masuk skema yang disiapkan Arema musim ini karena sektor sayap jadi andalan utama Singo Edan untuk melakukan serangan.

Namun, Arema kalah cepat dengan Persija ketika memberikan kejelasan kontrak sehingga pemain yang dijuluki Si Kancil ini mendarat ke Jakarta. Sebagai gantinya, Arema merekrut top scorer Liga 2, Rivaldi Bawuo.

Hanya, mantan pemain Kalteng Putra itu justru jarang dapat kesempatan main. Sementara, Riko mengambil keputusan tepat bergabung dengan Persija karena dia langsung cocok dengan Marko Simic dan pemain lainnya. Riko Simanjuntak kini diyakini bakal jadi satu di antara pemain papan atas di Indonesia.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer