Sukses


Alfredo Vera Ingin Pemain Persebaya Enjoy saat Menjamu Arema

Bola.com, Surabaya - Laga Derbi Jatim tinggal menghitung hari. Pertarungan yang bakal mempertemukan Persebaya Surabaya kontra Arema FC di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Minggu (6/5/2018), itu menjadi yang banyak ditunggu-tunggu publik.

Rivalitas keduanya sebagai dua tim besar dengan massa suporter terbanyak di Jawa Timur, bakal menyedot perhatian. Pemain Persebaya, sebagai tuan rumah, sangat mungkin dalam kondisi tertekan dan terbebani.

Namun, pelatih Persebaya, Angel Alfredo Vera, ingin anak asuhnya tidak terlalu memikirkan gengsi besar di laga tersebut. Dia ingin Rendi Irwan dkk. bisa menikmati laga pekan ketujuh Gojek Liga 1 bersama Bukalapak itu.

"Sebenarnya, setiap pertandingan pemain harus enjoy, bukan saat melawan Arema saja. Saya sekarang masih berusaha mencari skema permainan bagus yang pernah kami punya. Semuanya harus menikmati pertandingan nanti," jelas Alfredo.

Alfredo sadar, pertandingan ini memang berbeda dibandingkan dengan pertandingan lainnya. Kehadiran Bonek sangat mungkin memenuhi Stadion GBT, membuat tim asuhannya harus tampil apik dan memberikan kemenangan.

Sejauh ini pelatih asal Argentina itu terus berusaha menemukan ramuan yang pas untuk mendapatkan the winning team. Dia tak ingin Persebaya kembali menelan kekalahan seperti yang diperoleh di laga sebelumnya saat melawan Mitra Kukar (29/4/2018).

"Saya berusaha mengembalikan permainan tim seperti dulu. Terkadang saya emosional, tapi tidak ada masalah karena itu sebentar. Saya ingin pemain bisa belajar dan memperbaiki diri," tuturnya.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer