Sukses


Supardi Nasir Berpeluang Main pada Laga Persib Vs Persipura

Bola.com, Bandung - Kapten tim Persib Bandung, Supardi Nasir, berpeluang besar untuk kembali membela Persib saat menjamu Persipura Jayapura di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, pada laga pekan kedelapan Gojek Liga 1 bersama Bukalapak, Sabtu (12/5/2018).

Hal itu mengacu pada sanksi larangan bermain empat pertandingan yang diterima bek Persib itu, satu di antaranya tertulis saat kontra Persija Jakarta.

Namun karena laga Persija diundur yang semestinya dimainkan pada 28 April 2018, maka saat Persib melawan Persipura, Supardi bisa dimainkan.

Seperti diketahui sanksi larangan main selama empat pertandingan yang diterima Supardi tertulis yakni saat melawan Arema FC (15/4/2018), Borneo FC (21/4/2018), Persija Jakarta, dan Madura United (4/5/2018). Seluruh pertandingan itu, minus versus Persija, sudah dilakoni Persib.

"Kalau memang benar bisa main, saya sangat bahagia dan senang karena terus terang ini pengalaman pertama yang tidak pernah saya alami sebelumnya. Ketika bisa bermain lagi, saya pribadi antusias sekali," ucap Supardi Nasir seusai latihan di lapangan Sport Arcamanik, Kota Bandung, Senin (7/5/2018).

Supardi menyadari seandainya dimainkan, ia harus kerja keras lagi dan menunjukkan kemampuan setelah belakangan ini hanya berlatih. "Pelatih Mario Gomez selalu bilang ke semua pemain, baik lokal atau siapapun harus tunjukan diri," lanjut Supardi.

Supardi menegaskan ia sangat antusias menyambut pertandingan selanjutnya melawan Persipura. "Saya akan kerja keras untuk mengambil kesempatan main dan harus menunjukkan ke pelatih, saya layak main," ujarnya.

Supardi juga mengaku sanksi dan denda yang dialaminya tersebut menjadi pelajaran tersendiri bagi dirinya dan pemain lain agar lebih berhati-hati lagi dalam bersikap.

"Mungkin menurut saya hal biasa, tapi mungkin di mata Komdis itu luar biasa, dan itu menjadi pelajaran bagi saya," ucap pemain bernomor punggung 22 di Persib ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer