Bola.com, Bandung - Henhen Herdiana menarik perhatian kalangan fans Persib Bandung dan bahkan pencinta sepak bola nasional. Itu karena penampilan yang ditampilkannya sepanjang awal Gojek Liga 1 bersama Bukalapak.
Henhen selalu jadi pilihan utama pelatih Mario Gomez di sektor bek sayap. Bek muda Persib itu selalu bermain sebagai satu di antara starting eleven dan posisinya belum tergeser pemain lain.
Menanggapi hal itu, pemain asal Kota Cimahi, Jawa Barat, ini mengaku dirinya selama ini latihan dengan fokus sesuai instruksi pelatih tim pelatih.
"Intinya saya harus terus berusaha kerja keras dengan apa yang diinstruksikan pelatih Mario Gomez. Selain itu fokus saja dalam setiap latihan apalagi saat dipercaya bermain," tutur Henhen seusai latihan di lapangan Sport Arcamanik, Kota Bandung, Senin (7/5/2018).
Advertisement
Baca Juga
Henhen tidak merasa terbebani terus menerus mendapat kepercayaan dan menjadi starting eleven dalam setiap pertandingan di Liga 1 2018.
"Enjoy saja. Saya tidak merasa ada beban ketika terus dipercaya pelatih. Selama diberi kepercayaan pelatih, saya akan berusaha semaksimal mungkin dan memberikan yang terbaik buat Persib," lanjutnya.
Bicara soal persiapan Persib melawan Persipura di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, pada pekan kedelapan, Sabtu (12/5/2018), Henhen mengungkap secara pribadi sudah siap menghadapi tim berjulukan Mutiara Hitam itu, termasuk rekan satu tim di Persib.
"Kami semua harus kuat saat melawan Persipura, baik kuat bertahan, kuat menyerang. Pokoknya kuat segalanya," imbuh pemain jebolan Diklat Persib ini.