Sukses


Kantongi Kelemahan Home United, Persija Jakarta Siap Tampil Maksimal di Singapura

Bola.com, Kallang - Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco, menyambut antusias pertandingan leg pertama babak semifinal Piala AFC 2018 Zona ASEAN kontra Home United di Stadion Jalan Besar, Selasa (8/5/2018). Teco mengaku sudah mengantongi kelemahan lawan dan siap menerapkan skema yang mematikan.

Teco memang sengaja terbang langsung ke Singapura untuk menonton dua pertandingan Home United di Liga Singapura. Ketika itu, pasukan Aidil Sharin hanya mampu memetik hasil imbang yakni dengan skor 3-3 kontra Hougang (2/5/2018) dan 3-3 kontra Warriors (5/5/2018).

Teco menyebut Home United memiliki lini depan yang tajam, namun juga lemah di lini belakang. Mengacu pada hal itu, Teco mengatakan timnya bakal berkonsentrasi penuh di lini belakang sepanjang pertandingan nanti dan terus menyerang untuk mampu meraih hasil terbaik di kandang Home United.

"Saya sudah menyaksikan dua pertandingan mereka di Liga Singapura. Mereka mampu mencetak enam gol pada dua pertandingan itu, akan tetapi juga kebobolan enam gol. Mereka meraih dua kali hasil imbang," kata Teco dalam jumpa pers jelang laga, Senin (7/5/2018).

"Oleh sebab itu, kami harus berkonsentrasi di lini belakang sebab mereka tampil kuat kalau bermain di kandang. Kami juga harus menerapkan skema marking man yang benar, berkonsentrasi, dan terus menyerang karena mereka memiliki kekuarangan di lini belakang," ujar pelatih berpaspor Brasil itu.

Persija Jakarta wajib mencetak gol tandang dalam laga kontra Home United nanti. Hal itu dilakukan agar ketika melakoni leg dua di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 15 Mei mendatang, Macan Kemayoran lebih sedikit rileks.

Video Populer

Foto Populer