Sukses


Panpel Persija Beri Kuota Minim untuk Bonek di Bantul

Bola.com, Bantul - Panpel Persija Jakarta mempersilakan suporter Persebaya Surabaya, Bonek, untuk hadir di Stadion Sultan Agung, Bantul. Persija dijadwalkan bentrok kontra Persebaya berlaga pada pekan ke-12 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak, Minggu (3/6/2018).

Hanya, kuota yang diberikan untuk suporter beratribut hijau itu cukup minim. Panpel hanya memberikan jatah 1.000 lembar tiket untuk Bonek dari total kapasitas stadion yang mencapai 20 ribu.

"Pada prinsipnya kami tidak melarang suporter hadir ke stadion termasuk suporter tim tamu (Bonek). Sesuai aturan di manual liga, kuota untuk suporter tim tamu adalah lima persen dari kapasitas stadion. Jadi, ya nantinya sekitar seribu tiket kuota untuk suporter tim tamu," kata Koordinator Panpel Persija Bidang Pertandingan, Imam Turmudi, Rabu (30/5/2018)

Sementara itu untuk izin pertandingan, pihak panpel Persija juga masih menunggu keluarnya izin tersebut dari pihak kepolisian. Permohonan izin sudah diajukan ke kepolisian sejak awal pekan ini.

"Ini masih menunggu izin kepolisian. Masih berjalan dan dalam proses. Semoga turun, kalau tidak turun, akan kami serahkan kembali ke panpel Persija untuk mencari stadion pengganti," timpal anggota panpel lokal, Sapto Priyono.

Tim Macan Kemayoran akan menjalani tiga pertandingan kandang Liga 1 2018 di Stadion Sultan Agung, Bantul. Dimulai saat menjamu Persebaya Surabaya (3 Juni 2018), melawan PSM Makassar (6 Juli), dan PSMS Medan (12 Agustus).

Persija terpaksa mengungsi mengingat seluruh stadion besar di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya steril menyambut Asian Games 2018.

Video Populer

Foto Populer