Bola.com, Bandung - Pertandingan Persib Bandung versus Bhayangkara FC, pada pekan ke-12 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak yang digelar Kamis malam (31/5/2018) di Stadion GBLA, Bandung, tampaknya kurang diminati bobotoh Persib.
General Coodinator Panpel Persib, Budi Bram Rachman, mengungkap penjualan tiket laga Persib kontra Bhayangkara FC, satu hari jelang pertandingan, jauh lebih sedikit dibandingkan saat Persib menjamu PSM Makassar, Rabu (23/5/2018).
"Untuk sementara ini penjualan tiket pertandingan Persib melawan Bhayangkara FC, belum bisa dipastikan, tapi yang pasti di H-1, Rabu (30/5/2018), belum mencapai 7 ribu lembar, seperti saat melawan PSM Makassar," ujar Bram di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Rabu (30/5/2018).
Advertisement
Baca Juga
Bram menyebut kurangnya peminat pada laga Persib saat ini karena pertandingan digelar pada jam 20.30 WIB dan berdekatan dengan salat tarawih. "Mungkin karena waktunya tanggung dan faktor lainnya, mungkin karena bukan laga big match," ujar Bram.
Meski begitu, Bram berharap jelang pertandingan nanti, jumlah tiket yang terjual bisa meningkat dari tiket yang dicetak panpel sebanyak 25 ribu lembar.
"Kami belum menerima laporan secara keseluruhan berapa jumlah tiket Persib vs Bhayangkara FC yang terjual karena penjualan secara online masih berjalan, begitu juga yang secara off line," kata Bram.