Sukses


Bhayangkara FC Menang, Simon McMenemy Jadi Mimpi Buruk Persib

Bola.com, Bandung - Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, kembali mencatatkan hasil apik saat berhadapan dengan Persib Bandung. Pelatih asal Skotlandia tersebut tercatat belum pernah mengalami kekalahan dari Maung Bandung

Pertama, terjadi di musim 2017. Dalam dua kali pertemuan, Simon bak menjadi mimpi buruk Persib setelah menang 2-0 di laga kandang dan sama kuat 1-1 saat menjadi tim tamu.

Kali ini di pekan ke-12 Gojek Liga 1 bersama Bukapalak yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Kota Bandung, Kamis (31/5/2018), Simon kembali mempermalukan Persib di kandangnya dengan skor 1-0.

Satu gol yang tercipta di menit ke-55, lahir melalui gol bunuh Jonathan Bauman akibat salah mengantisipasi umpan silang yang dilakukan Lee Yu-jun.

"Tapi, saya tidak berpikiran seperti itu. Ini sepak bola yang harus dimenangkan. Sebelum pertandingan saya sudah bilang kalau saya tidak mengurusi personal. Saya hanya berpikir sekarang dapat tiga poin dan mulai fokus menjamu Madura United," ungkap Simon seusai laga.

Simon menganggap kemenangan ini berkat kerja keras pemainnya yang tetap berjuang untuk mencari kemenangan meski mulai menit ke-63, Bhayangkara FC harus bermain dengan 10 pemain setelah Marinus Mariyanto Wanewar mendapat kartu merah.

"Pertandingan tadi sangat berat, seperti yang saya sudah bilang sebelum bermain. Persib kehilangan beberapa pemain, kami juga. Tapi, saya bilang ke pemain untuk berusaha karena dengan usaha, peluang menang akan datang," katanya.

Simon enggan membeberkan kunci keberhasilan tim asuhannya dalam mengalahkan Persib. Sebab hal itu bisa terbaca Madura United yang akan menjadi lawan Bhayangkara FC selanjutnya.

"Mungkin pertandingan nanti (putaran kedua) akan menjadi menarik karena kedua tim memiliki pemain yang lengkap," ujarnya.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer