Sukses


Pasoepati Mboergadol Gelar Aksi Sosial di Bulan Puasa

Bola.com, Solo - Libur kompetisi tak membuat kelompok suporter Persis Solo, Pasoepati, ikut vakum dalam hal kegiatan. Apalagi saat bulan puasa seperti ini, banyak kegiatan sosial yang umum dilakukan masyarakat untuk membantu sesama.

Termasuk aksi berbagi sesama yang dilakukan Pasoepati Mboergadol atau kelompok pendukung klub Persis Solo yang biasa berada di tribune selatan. Mereka menggelar acara bersama anak yatim di Panti Asuhan Keluarga Yatim Muhammadiyah (PAKYM), Solo, Rabu (6/6/2018).

Koordinator kegiatan, Isnaini Muhammad Fattah, menjelaskan kegiatan rutin tahunan ini sebagai wujud kepedulian Pasoepati Mboergadol kepada sesama. Dalam kegiatan tersebut, selain buka puasa bersama, juga tak kalah penting adalah menjalin silaturahmi antara Pasoepati Mboeradol dengan kelaurga besar PAKYM.

"Kami memberikan santunan kepada anak-anak yatim yang jumlahnya sekitar 70-80 anak. Selain itu juga ada sembako yang diberikan kepada yayasan. Mudah-mudahan pemberian kami dapat bermanfaat," ungkap Isnaini.

Pria yang juga guru agama islam di SMA 1 Bulu Sukoharjo itu menyebut kegiatan ini rutin digelar Pasoepati Mboergadol. Hanya, setiap tahun lokasi panti asuhan berbeda-beda termasuk di lokasi luar Kota Solo.

Isnaini juga mengucapkan terima kasih kepada pihak yang turut membantu, mulai Panpel Persis, Polres Sukoharjo, Polda Jawa Tengah, Kabag Ops Polresta Surakarta, DPP Pasoepati, serta mantan Wakil Presiden Pasoepati, Ginda Feractriawan.

"Mudah-mudahan kami terus bisa menggelar acara serupa di tahun berikutnya. Bagi Pasoepati, suporter tidak hanya tentang memberikan dukungan di atas tribune, namun juga berbagi sesama," ucapnya.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer