Bola.com, Malang - Nasib kiper seleksi Arema FC asal Serbia, Srdan Ostojic, masih belum menentu karena hingga tengah pekan ini statusnya masih belum dikontrak. Namun, dalam sesi latihan kiper berusia 35 tahun sering dilibatkan dalam sesi permainan untuk melihat performa lebih detail mantan kiper FK Zemun ini.
“Untuk persoalan Ostojic, saya serahkan kepada manajemen Arema. Mereka yang akan memberikan keputusan,” kata pelatih Arema, Milan Petrovic.
Advertisement
Baca Juga
Petrovic sepertinya kini lebih berhati-hati berbicara tentang pemain baru. Hal ini dikarenakan dirinya tidak ingin merusak konsentrasi pemain lain yang kini masih berjuang untuk mengangkat performa Arema dalam sisa empat pertandingan putaran pertama.
Kebetulan di Arema saat ini kiper utama, Joko Ribowo, sedang dalam performa bagus. Dalam dua pertandingan sebelumnya melawan PSIS Semarang dan Perseru Serui, gawangnya tidak lagi kebobolan. Milan tentu tidak ingin membuat semangat Joko hilang lantaran keberadaan Ostojic bisa saja membuat posisinya sebagai kiper utama terancam.
Dikonfirmasi terpisah, Joko mengakui jika Ostojic bukan pesaingnya di bawah mistar tim Singo Edan. Bahkan, Joko mengaku Ostojic kerap memberikan masukan kepada dirinya terkait posisi dan menularkan pengalaman bermain di level internasional.
“Dia rekan kerja yang bisa memberikan kontribusi untuk tim. Terkadang memberi masukan kepada saya dan kiper lain terkait posisi yang benar dan lain-lain saat latihan,” kata mantan kiper Madura United dan Mitra Kukar ini.
Manajemen Arema sempat mengumumkan jika status Ostojic akan ditentukan pada pekan ini, terutama setelah melihat kualitasnya dalam pemusatan latihan di Kusuma Agro Wisata, Kota Batu, dan laga uji coba melawan PS AD Kodam V Brawijaya, 30 Juni lalu. Namun, saat uji coba Ostojic hanya dapat kesempatan tampil pada 10 menit terakhir pertandingan.