Bola.com, Bandung - Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez, memastikan timnya akan tampil maksimal saat menghadapi PSIS pada laga lanjutan Gojek Liga 1 bersama Bukalapak yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Kota Bandung, Minggu (8/7/2018). Kondisi pemain yang bugar menjadi alasannya.
Hal itu setelah striker andalan, Ezechiel N'Douassel, yang sebelumnya sempat mengalami cedera di bagian bahu kanan, kini sudah membaik.
"Semua pemain dalam keadaan baik, termasuk Eze. Hanya satu yang tidak bisa kami mainkan, yakni Natshir karena akumulasi kartu," ujar Mario seusai memimpin sesi latihan di Stadion GBLA, Gedebage Kota Bandung, Jumat (6/7/2018).
Advertisement
Baca Juga
Meski tanpa kiper utama, pelatih asal Argentina itu yakin anak asuhnya tetap bersemangat untuk meraih kemenangan. Selain untuk membayar kekalahan yang dialami ketika bertandang ke markas Persija Jakarta (30/6/2018), kemenangan bisa mengubah peringkat tim asuhannya di papan klasemen sementara.
"Bagi kami, setiap pertandingan adalah penting. Apalagi pertandingan terakhir (melawan Persija), kami kalah. Maka, kami harus bisa menang (melawan PSIS), ambil tiga poin karena itu penting bagi kami, penting juga untuk bobotoh," tegasnya.
Tetapi, pelatih berusia 61 tahun ini tak mau gegabah dalam menghadapi PSIS. Meski berada di dasar klasemen, tim berjulukan Laskar Mahesa Jenar itu diprediksi akan menyulitkan Persib dalam meraih kemenangan.
"Mereka (PSIS) punya pemain bagus terutama striker. Maka, kami harus bermain bagus karena sangat penting bagi kami menang di sini (Bandung)," ucapnya.
Laga Persib kontra PSIS merupakan laga pekan ke-14 Liga 1 2018. Laga ini akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar mulai jam 18.30 WIB.