Bola.com, Gresik - Timnas Malaysia U-19 memetik kemenangan kedua di Piala AFF U-19 2018. Kali ini, tim besutan Bojan Hodak itu menekuk tim terlemah di Grup B, Brunei Darussalam, dengan skor 2-0 di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Jumat (6/7/2018).
Soal kemenangan ini, Bojan Hodak mengaku masih tak puas melihat performa timnya. Namun, ia tetap bersyukur bisa meraih tiga poin lagi di turnamen ini.
Kemenangan atas Brunei merupakan hasil positif kedua yang mereka raih di penyisihan grup Piala AFF U-19 2018. Sebelumnya, Malaysia menang atas Kamboja dengan skor identik, 2-0 (4/7/2018).
Bojan menyebut pada pertandingan ini ia melakukan rotasi besar-besaran. Hampir separuh pemain inti yang tampil saat mengalahkan Kamboja, ia cadangkan. "Saya harus melakukan rotasi untuk mengakali jadwal padat di turnamen ini," jelasnya.
Advertisement
Baca Juga
Bagi pelatih asal Kroasia ini, kemenangan atas Brunei jadi modal bagus untuk menghadapi laga selanjutnya. Malaysia masih menyisakan dua laga terakhir kontra Timor Leste (8/7/2018) dan melawan Myanmar (10/7/2018).
Malaysia membutuhkan dua kali kemenangan, atau sekali menang dan sekali seri dalam dua laga terakhir agar bisa melaju ke semifinal.
Di sisi lain, pelatih Brunei Darussalam, Takao Fujiwara, mengakui laga ini sangat sulit bagi timnya. "Pertandingan yang sulit. Tim kami juga sulit mencetak gol di pertandingan ini," kata Fujiwara.
Selain itu, sang pelatih mengakui banyak pemainnya yang tidak dalam kondisi bugar saat turun di matchday kedua penyisihan Grup B Piala AFF 2018 ini. Ia menyatakan, sehari sebelum pertandingan, beberapa pemain sempat mengalami sakit perut.
"Tapi, kami memang kalah. Malaysia bermain bagus di pertandingan ini dan menyulitkan kami sepanjang pertandingan," ujar Fujiwara.