Sukses


2 Kunci Keberhasilan Mitra Kukar Kalahkan Sriwijaya FC

Bola.com, Tenggarong - Mitra Kukar berhasil meraih kemenangan telak 3-0 saat menjamu Sriwijaya FC dalam pertandingan pekan ke-16 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Rabu (18/7/2018). Asisten pelatih Mitra Kukar, Asep Suryadi, menegaskan kemenangan besar ini diraih berkat dua hal penting dari para pemain.

Kemenangan Mitra Kukar dibuka oleh gol yang dicetak Fernando Rodrigues Ortega pada menit ke-36. Saepuloh Maulana dan Septian David Maulana memperbesar kemenangan di babak kedua sekaligus memastikan kemenangan 3-0 yang diraih tim tuan rumah.

Kemenangan ini mengakhiri tren negatif Mitra Kukar yang gagal meraih kemenangan dalam tiga laga sebelumnya. Kemenangan ini pun menjadi kemajuan besar mengingat laga ini merupakan pertama kalinya Naga Mekes bertanding setelah pengunduran diri Rafael Berges Marin sebagai pelatih kepala.

Asisten pelatih Mitra Kukar, Asep Suryadi, menyebut kemenangan yang diraih di depan masyarakat Tenggarong sebagai hasil dari kerja keras dan fokus bermain yang diperlihatkan Bayu Pradana dkk. "Selamat kepada para pemain, ini berkat kerja keras dan fokus selama bertanding," ujar Asep Suryadi setelah pertandingan.

"Walaupun sangat berat dalam laga menghadapi Sriwijaya FC ini kami berhasil meraih kemenangan berkat kerja keras dan fokus itu. Terima kasih, termasuk kepada suporter yang telah memberikan dukungan, termasuk dari semua ofisial dan panitia pertandingan," lanjut asisten pelatih Mitra Kukar itu.

Asep Suryadi juga mengaku sangat gembira dengan respons para pemain Mitra Kukar yang terlihat sangat baik di babak kedua. Asisten pelatih Mitra Kukar itu mengungkapkan para pemain menjalani instruksi dengan baik setelah melakukan evaluasi setelah babak pertama.

"Ketika babak pertama, kami selalu kalah di lini tengah. Namun, di babak kedua kami instruksikan bagaimana melakukan tekanan kepada pemain Sriwijaya FC. Kami bisa lebih bagus di babak kedua. Memang di babak pertama saya tidak puas, terutama dalam 15 menit awal. Namun, alhamdullilah ada perbaikan di babak kedua," ujarnya.

Kemenangan ini juga membuat Mitra Kukar keluar dari zona degradasi. Kini Naga Mekes berada di peringkat ke-14 dengan 20 poin dari 16 laga.

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer