Lamongan - PSM Makassar meraih poin penting dalam lawatannya ke Persela Lamongan, Jumat (10/8/2018). Tim Juku Eja bermain imbang 1-1 melawan tuan rumah.
PSM langsung tancap gas sejak menit pertama. Hasilnya Tim Juku Eja langsung unggul cepat pada menit ketiga.
Advertisement
Baca Juga
Adalah Ferdinand Sinaga yang membuat pendukung ruan rumah terdiam. Ia mencetak gol melalui sundulan memanfaatkan assist Marc Klok.
Tertinggal satu gol membuat Persela bangkit. Beberapa kali mereka mengancam pertahanan PSM.
Hasilnya tak percuma karena Persela mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-14. Diego Assis menjebol gawang tim tamu memanfaatkan umpan Loris Arnaud. Sayangnya hingga jeda skor 1-1 tak berubah.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Babak Kedua
Di babak kedua permainan berjalan seimbang. Persela dan PSM saling serang sejak peluit dibunyikan.
Sayangnya hingga akhir laga tidak ada gol tambahan tercipta. Kedua tim pun harus puas dengan koleksi satu poin.
Hasil imbang membuat PSM tertahan di posisi ketiga klasemen dengan koleksi 31 poin. Sementara Persela masih berada di posisi kedelapan dengan 28 poin.
Advertisement
Susunan Pemain
Persela: Dwi Kuswanto - Birrul W, Arif Satria, Wallace C, Eky Taufik - Subagja Basith, Ahmet Atayev, Diego Assis - Dendy S, Loris A, Guntur Triaji
PSM: Rivky M - Zulkifli S, Hasim Kipuw, Abd Rahman, Reva Adi - Zulham Z, Marc Klok, Wiljan Pluim - Rahmat, A. Ferreira, Ferdinand S
Sumber: Liputan6.com