Sukses


Barito Putera Luncurkan Jersey Baru Rasa Lama

Bola.com, Banjarmasin - Barito Putera meluncurkan seragam baru di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Selasa (4/9/2018) malam, menjelang kembali bergulirnya kompetisi Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak. Jersey anyar Barito tersebut masih memakai desain lama, hanya ditambahi tulisan "Pride of Banua" di bagian dalam kostum.

"Jadi sebenarnya masih mirip seperti yang dipakai pada tahun ini. Tapi dibanding tahun-tahun sebelumnya, ada tulisan 'Pride of Banua"," ujar Manajer Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman, saat acara launching. 

Tulisan "Pride of Banua" ini merupakan slogan yang terus dipopulerkan Barito Putera. Klub asal Banjarmasin ini ingin menjadi kebanggaan masyarakat Kalimantan Selatan. Banua adalah sebutan untuk desa besar yang terdiri dari banyak anak kampung.

Sebutan itu populer dipakai pada masa Kesultanan Banjar pada periode kolonial Hindia Belanda. Alhasil, Barito Putera ingin terus mempopulerkan Pride of Banua sebagai slogan tim.

"Kemudian di kostum baru ada siluet foto almarhum abah dan mamah. Ini sebagai tanda bukti cinta beliau kepada Banua melalui sepak bola," kata Hasnuryadi.

Kapten Barito Putera, Rizky Pora, mengatakan para pemain senang dengan langkah manajemen merilis jersey baru tersebut. Apalagi skuat Barito Putera butuh suntikan semangat.

"Kami ingin tambahan motivasi lagi untuk lanjutan Liga 1. Manajemen sudah berjuang buat kami para pemain. Selain jersey yang baru, kami juga dapat fasilitas yang bagus," tutur Rizky Pora.

Pada laga pertama setelah libur untuk Asian Games 2018, Barito Putera akan menghadapi PSM Makassar. Pertandingan tersebut dijadwalkan berlangsung di markas PSM pada 13 September. (Fitri Apriyani

Sumber: Bola.net

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer