Sukses


Pemain Timnas Trinidad dan Tobago Optimistis PS Tira Bisa Bangkit

Bola.com, Surabaya - Bek PS Tira, Radanfah Abu Bakr mengaku sedang dalam kepercayaan diri tinggi. Pemain asal Trinidad dan Tobago itu yakin timnya bisa segera bangkit dari keterpurukan setelah melewati banyak hasil buruk.

PS Tira saat ini menduduki peringkat ke-16 klasemen sementara atau masuk zona degradasi. Selain itu, klub arahan Nil Maizar itu juga tercatat sebagai tim dengan jumlah kebobolan terbanyak di Gojek Liga 1 bersama Bukalapak, yaitu 44 gol. 

Sebagai pemain bertahan, Abu Bakr menyatakan semakin banyak memperbaiki lini pertahanan timnya bersama para pemain. Dia juga melihat timnya kini semakin baik menjaga koordinasi pemain. 

“Tim ini memiliki banyak pemain muda berbakat. Kami terus mengasah organisasi dan komunikasi pemain. Saya hadir untuk membantu pemain bertahan bisa lebih baik. Kami semakin akrab selama libur kompetisi dan itu akan sangat membantu,” ucap pemain berusia 31 tahun itu.

Selama jeda kompetisi sebulan terakhir, PS Tira juga berusaha melakukan evaluasi. Dari situlah, para penggawa The Army mulai belajar untuk memperbaiki banyak kekurangan mereka. 

Abu Bakr merasa PS Tirasemakin baik dan siap mengejar hasil positif. Terdekat, timnya bakal bertandang ke markas Persebaya Surabaya memasuki pekan ke-21 Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa (11/9/2018). 

“Dalam dua sampai tiga pekan terakhir, kami terus mengasah kemampuan individu dan taktik. Semua pemain sangat bersemangat untuk menyongsong laga ini. Kami percaya diri mendapat hasil positif di pertandingan,” ujar pemain Timnas Trinidad dan Tobago itu.

Video Populer

Foto Populer