Bola.com, Surabaya - Robertino Pugliara secara resmi menepi dari lapangan hijau hingga akhir musim ini. Gelandang Persebaya Surabaya itu mengalami cedera setelah mendapat tekel keras dari pemain Borneo FC, Wahyudi Hamisi, di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (13/10/2018).
Advertisement
Baca Juga
Dia langsung dibawa ke rumah sakit setelah mengalami insiden itu. Pemain asal Argentina itu juga telah mengumumkan tidak bisa melanjutkan pertandingan Gojek Liga 1 bersama Bukalapak musim ini.
"Saya harus memberitahu, pertarungan saya telah selesai di musim ini. Pertama-tama saya ingin berterima kasih kepada semua pesan dukungan yang saya terima, meski saya tidak dapat menjawabnya, tetapi saya membaca semuanya," tulis Robertino dalam akun instagram miliknya, @robertino_rp10, Minggu (14/10/2018).
"Tadi malam tulang fibula saya patah, yang membuat keluar dari lapangan selama beberapa bulan. Saya sangat sedih lebih dari apa pun karena saya tidak akan dapat membantu tim di tahap terakhir dan paling penting dalam kompetisi ini," imbuhnya.
Pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman, telah memprediksi Robertino bakal mengalami cedera parah. Dari tayangan ulang, Wahyudi terlihat melakukan tekel menggunting kasar dan membuat Robertino meringis kesakitan.
Dokter tim Persebaya, Pratama Wicaksana Wijaya, membenarkan kabar absennya Robertino hingga akhir musim. Dia juga menyebutkan cedera yang dialami pemain bernomor punggung 10 itu sudah sesuai dengan diagnosis.
"Papito (sapaan akrab Robertino) sedang butuh waktu untuk menenangkan diri. Diagnosisnya sudah tegak, klub terus mendapat informasi dari saya," kata Pratama kepada Bola.com.
Manajer Persebaya, Candra Wahyudi, turut menyesal melihat gelandang serang andalannya terkapar. Dia mengharapkan doa dari Bonek, suporter Persebaya, agar Robertino bisa lekas sembuh.
"Robertino mendapat tekel keras dari pemain Borneo di engkel kirinya. Cederanya memang cukup parah, nanti kami lihat perkembangannya seperti apa. Saya harap teman-teman Bonek ikut mendoakan supaya dia cepat pulih," ungkap Candra.
Kondisi yang dialami Robertino ini menambah daftar panjang pemain Persebaya yang mengalami cedera. Sebelumnya, Raphael Maitimo dan Nelson sudah mengalaminya dan diperkirakan juga absen dalam jangka waktu yang lama.