Bola.com, Padang - Seperti tradisi selama ini sebelum melakoni pertandingan pertama, baik itu penyisihan grup atau laga perdana babak lanjutan, manajemen Semen Padang selalu menyantuni anak yatim serta menyerahkan tali asih.
Advertisement
Baca Juga
Tradisi itu dilanjutkan jelang menghadapi PS Mojokerto Putra di laga perdana babak 8 besar Liga 2 2018 yang akan dimainkan di Stadion H. Agus Salim, Padang, Rabu (24/10/2018).
Bertempat di Gedung Serba Guna (GSG) PT Semen Padang, Padang, keluarga besar PT Kabau Sirah Semen Padang (KSSP) selaku pengelola klub Semen Padang, berbaur dengan anak yatim.
Seluruh pemain dan pelatih terlihat antusias pada momen itu. Manajemen Semen Padang, Win Bernadino, mengatakan kegiatan itu dimaksudkan untuk saling berbagi dan berharap bantuan doa dari anak yatim untuk perjuangan yang akan dihadapi tim di babak 8 besar.
"Iya, harapannya kami bisa semakin baik di babak 8 besar. Kami memberikan motivasi ke mereka (pemain), tapi juga dengan unsur religiusnya, segala sesuatu yang terjadi pasti yang terbaik diberikan Tuhan pada kita," kata Win.
Win menambahkan, jelang pertandingan menghadapi PS Mojokerto Putra, motivasi seluruh pemain Semen Padang sangat bagus. Selain itu tim pelatih juga telah mempersipkan taktik dan dan strategi terbaik dalam misi mengamankan kemenangan di kandang.