Bola.com, Jakarta - Kabar mengkhawatirkan datang jelang pertandingan Timnas Indonesia U-19 kontra Jepang pada perempat final Piala AFC U-19 2018, Minggu (28/10/2018). Dua bintang Garuda Nusantara, Egy Maulana Vikri dan Todd Rivaldo Ferre, mengalami cedera ringan.
Advertisement
Baca Juga
Egy Maulana Vikri dan Todd Rivaldo Ferre terlihat berlatih terpisah pada sesi latihan Jumat (26/10/2018). Padahal, pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri, sedang mengasah berbagai macam kemampuan skema permainan untuk menghadapi Jepang.
Dokter Timnas Indonesia U-19, Ifran Ahmad, menyebut pihaknya belum bisa memastikan apakah kedua pemain tersebut dimainkan pada laga nanti. Namun, Irfan mengatakan kondisi keduanya akan terus dipantau sampai hari pertandingan.
"Keduanya mengalami cedera ringan, bukan cedera serius. Soal bermain apa tidak, kami masih melakukan observasi dalam satu sampai dua hari ke depan," kata Ifran kepada wartawan.
"Jadi, kami belum bisa memastikan bisa main atau tidak. Kalau Egy mengalami masalah otot paha, sedangkan Todd ada masalah pada betisnya namun cuma memar," ujar Ifran.
Andai Egy Maulana Vikri dan Todd Rivaldo Ferre absen, tentu bakal merugikan Timnas Indonesia U-19. Apalagi Timnas Indonesia U-19 membutuhkan kemenangan melawan Jepang demi tiket lolos langsung ke Piala Dunia U-20 2020.