Sukses


Bonus Besar Menanti Timnas Indonesia U-19 jika Lolos Piala Dunia U-20

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-19 selangkah lagi mencetak sejarah dengan lolos ke Piala Dunia U-20 di Polandia, tahun depan. Bonus besar menanti Timnas Indonesia U-19 jika lolos ke semifinal.

Witan Sulaiman dkk. wajib mengalahkan Jepang pada perempat final Piala AFC U-19 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (28/10/2018). Jika tiket ke Piala Dunia berhasil digenggam, "bonus" besar sudah menanti pemain Tim Garuda Nusantara. Tak hanya materi, namun juga pekerjaan untuk masa depan pemain.

"Kami sudah mengusulkan agar pemain mendapatkan pekerjaan tetap di perusahaan BUMN. Ini bagian dari tanggung jawab kami agar masa depan anak-anak terjamin. Mereka ini bintang-bintang muda Indonesia yang akan mencetak sejarah," ungkap Manajer timnas Indonesia U-19, Daconi Khotob kepada Bola.com, Sabtu (27/10/2018).

Menurut Daconi, masa depan yang terjamin membuat pemain bisa lebih tenang dalam bekerja di sepak bola. Apalagi, skuat asuhan Indra Sjafri sudah bekerja keras selama ini dan bisa lolos hingga ke perempat final. Melihat performa dan motivasi yang terus mengapung, ia optimistis Timnas U-19 bisa mengalahkan Jepang.

"Jadi pemain nanti berpikirnya jangka panjang, karena masa depan mereka sangat penting. Mudah-mudahan dengan kerja keras selama ini, cita-cita untuk melangkah ke Piala Dunia bisa terwujud," tegasnya.

Timnas Indonesia U-19 memastikan tiket perempat final setelah jadi runner-up Grup A di bawah Qatar. Sementara itu, Jepang U-19 tampil superior sebagai juara Grup B sekaligus juara bertahan di ajang serupa sebelumnya.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer