Bola.com, Banjarmasin - Barito Putera harus bekerja keras untuk menundukkan Mitra Kukar 2-1 pada laga pekan ke-31 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Sabtu (17/11/2018).
Advertisement
Baca Juga
Cara bermain tim tamu yang menumpuk pemain di pertahanan membuat Barito Putera sulit mendapat peluang mencetak gol. Taktik Naga Mekes ini bisa memaksa Laskar Antasari bermain tanpa gol di babak pertama.
"Kami tak bisa menembus pertahanan lawan. Mitra Kukar sengaja bermain seperti itu dengan target bisa dapat satu poin dari kami," kata Jacksen Tiago, pelatih Barito Putera.
Pelatih asal Brasil itu mengaku sedikit pusing dengan taktik lawan. Padahal, Paulo Sitanggang dkk. lebih menguasai permainan.
Tetapi, di babak kedua, Jacksen Tiago menginstruksikan pemain lebih berani masuk pertahanan dengan bola-bola terobosan. Taktik itu sangat jitu.
"Dengan cara lawan main bertahan dan kami menguasai permainan, sebenarnya gol tinggal menunggu waktu. Babak pertama serangan kami banyak lewat umpan silang. Setelah itu diubah langsung menusuk pertahanan dan berhasil," tutur Jacksen.
Namun, menurut kalkulasi Jacksen, kemenangan ini belum membuat posisi Barito Putera benar-benar aman di Liga 1 2018. Kemenangan di kandang ini membuat perolehan poin sementara Barito Putera menjadi 43.
"Peta persaingan terus berubah di klasemen. Kalkulasi saya Barito Putera benar-benar aman dari degradasi bila punya poin minimal 45. Jadi, jatah kandang terakhir harus jadi milik kami," jelasnya.