Bola.com, Semarang - PSIS Semarang akan menyambangi markas tuan rumah Persijap Jepara dalam babak 64 besar Piala Indonesia 2018 di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara, Jumat sore (23/11/2018).
Advertisement
Baca Juga
Sebanyak 18 pemain PSIS diboyong ke Kota Ukir. Namun, tiga legiun pemain asing PSIS dipastikan disimpan. Mereka adalah Petar Planic, Ibrahim Conteh, dan Bruno Silva.
Pasalnya, PSIS bakal lebih fokus menghadapi ketatnya persaingan di kompetisi reguler, meski berpeluang besar tetap bertahan di Liga 1. Sementara di Piala Indonesia, lebih menjadi ajang rotasi pemain.
Deretan pemain asing PSIS lebih disiapkan Jafri Sastra untuk menghadapi laga di Gojek Liga 1 bersama Bukalapak melawan tuan rumah Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan, Senin (26/11/2018).
Meladeni Persijap, PSIS berpeluang menurunkan pemain muda, seperti Agung Fendi, Aqsha Saniskara Prawira dan Eka Febri Yogi Setiawan dari tim U-19.
"Piala Indonesia menjadi kesempatan bagi pemain muda kami menunjukkan kemampuan dan pengalaman. Untuk itu, kami bakal memainkan sebagian pemain-pemain muda atau mereka yang kurang mendapatkan kesempatan bermain reguler," ujar GM PSIS, Wahyu Winarto.
Kendati bakal menerapkan rotasi pemain, menurut Wahyu Winarto, PSIS tak akan melepas ajang Piala Indonesia. Tim kesayangan Panser Biru dan Snex ini bertekad bermain serius demi lolos ke babak selanjutnya atau 32 besar. Praktis, tak ada kata meremehkan Laskar Kalinyamat bagi PSIS.
"Target PSIS di Piala Indonesia adalah bisa masuk 8Â besar atau perempatfinal. Persijap tim bagus, kami pantang meremehkan mereka," kata GM yang akrab disapa Liluk itu. (Vincentius Atmaja)