Bola.com, Jakarta - Bek PSM Makassar, Reva Adi Utama, menyambut antusias peluang meraih gelar yang dimiliki timnya saat ini. Menurut dia, ada dua faktor yang membuat PSM mampu tampil konsisten sepanjang musim Liga 1 2018.
PSM menjadi salah satu klub yang berpeluang meraih gelar Liga 1 2018. Pasukan Robert Alberts itu saat ini menghuni peringkat kedua klasemen sementara dengan raihan 57 poin atau tertinggal dua angka dari Persija Jakarta di puncak.
Advertisement
Baca Juga
Andai mampu mengalahkan Bhayangkara FC pada laga pekan ke-33 yang berlangsung Senin (3/12/2018), maka PSM bakal kembali ke puncak. Dengan skenario tersebut, perburuan gelar Liga 1 2018 bakal berlangsung sampai pekan terakhir.
Sampai saat ini, PSM menjadi klub Liga 1 2018 yang memiliki jumlah kekalahan paling sedikit yakni tujuh kali. Dalam 32 laga yang sudah dimainkan, PSM pun mampu memenangi setengahnya alias 16 laga.
Reva Adi Utama menilai, penampilan apik dan konsisten yang dimiliki PSM tak terlepas dari kekompakan pada pemain baik di dalam dan luar lapangan. Selain itu, pola latihan keras yang diterapkan pelatih Robert Alberts pun berpengaruh pada mental pantang menyerah yang dimiliki para penggawa Juku Eja.
"Kunci sukses kami adalah kekompakan di dalam dan luar lapangan pun kami saling mendukung. Siapapun yang bermain sebagai starter kami harus dukung supaya dia bermain 100 persen memberi yang terbaik untuk PSM," kata Reva kepada Bola.com, Sabtu (1/12/2018).
"Pola latihan di sini juga memang keras. Bisa mulai dari jam 10 sampai 12.30 siang. Jadi, kami benar-benar ditempa di tempat latihan seperti taktik dan fisik. Akan tetapi, yang paling penting ya para pemain PSM Makassar dilatih kekompakan," ujar pemain berusia 22 tahun itu.