Bola.com, Bandung - Gian Zola Nasrulloh belum punya keinginan untuk kembali ke Persib Bandung, meski masih terikat kontrak dengan tim Maung Bandung hingga Februari 2020. Hal itu ditegaskan secara langsung oleh ayah sang pemain, Budi Nugraha.
Advertisement
Baca Juga
Menurut Budi, gelandang muda jebolan Diklat Persib itu masih perlu meningkatkan kualitasnya bersama klub lain. Saat dipinjamkan ke Persela Lamongan pada awal putaran kedua Gojek Liga 1 bersama Bukalapak, Zola dipercaya turun dalam 11 pertandingan dengan total 902 menit bermain.
Sementara di Persib, pemain terbaik zona Asia Pasifik dalam kompetisi Manchester United Premiere Cup (MUPC) di Inggris 2013 ini kerap dibangkucadangkan dan hanya mendapatkan dua kali jatah bermain dengan total 22 menit.
Minimnya jatah bermain tersebut bahkan membuat Zola harus mengubur impiannya untuk bisa tampil membela Timnas Indonesia di Asian Games 2018.
"Zola sudah berbicara sama saya, kalau bisa masih ingin bermain di luar (selain Persib) dulu. Karena kalau di Persib, susah sekali untuk bisa bermain. Zola ingin meningkatkan kualitasnya. Kalau terus dicadangkan, kualitasnya di lapangan tidak terasah," ungkap Budi, Kamis (6/12/2018).
Budi pun berencana meminta kepada manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) selaku pengelola Persib untuk meminjamkan kembali Zola ke klub lain.
"Coach Aji Santoso (pelatih Persela) juga sudah minta Zola untuk tetap bersamanya sampai musim depan. Saya tidak bisa melarang, itu semua keputusan Zola. Yang terpenting baik untuk Zola dan kariernya," katanya.