Sukses


Persib Belum Memutuskan Nasib Mario Gomez

Bola.com, Bandung - Manajemen Persib Bandung segera melakukan evaluasi terhadap kinerja pelatih Mario Gomez. Evaluasi tersebut digelar dalam waktu dekat atau paling lambat pada pekan terakhir Desember 2018.

Hal itu ditegaskan Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Kuswara S. Taryono, Senin (10/12/2018) malam di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung.

"Manajemen akan melakukan evaluasi secara menyeluruh. Kami akan mengadakan rapat internal untuk memastikan sosok pelatih. Setelah itu baru rekomendasi pemain," jelas Kuswara.

Persib belum memutuskan nasib Gomez dan jajaran asisten pelatih. Begitu juga dengan pemain asing.

"Sebetulnya kontrak Gomez itu dua tahun dengan opsi perpanjangan kontrak satu tahun. Apapun itu kami akan melakukan evaluasi. Setelah itu ada kepastian, apakah dipertahankan atau tidak," kata Kuswara.

"Kami juga selaku manajemen mengucapkan terima kasih kepada tim senior. Mudah-mudahan di Liga 1 mendatang meraih juara," papar Kuswara.

Pemain Persib masih terikat kontrak hingga Desember dan Januari 2019. Untuk skuat musim depan, manajemen akan menyerahkan ke pelatih.

"Untuk pemain semuanya tergantung pelatih. Jadi bersabar saja dulu. Bulan Desember hasil evaluasi akan kami informasikan," ucap Kuswara.

Terkait wacana Mario Gomez dipertahankan dan Fernando Soler dilepas, Kuswara belum mau memastikan. "Belum bisa disampaikan karena ada evaluasi dulu. Sabar saja, bulan ini kami akan evaluasi," kata Kuswara mengakhiri.

Video Populer

Foto Populer