Sukses


Salam Perpisahan David de Gea untuk Marouane Fellaini

Bola.com, Manchester - David de Gea menjadi satu di antara pemain Manchester United yang merasa kehilangan atas hengkangnya Marouane Fellaini. Ia mengucapkan salam perpisahan secara khusus untuk Fellaini.

Marouane Fellaini resmi meninggalkan Manchester United dan bergabung bersama klub China, Shandong Luneng. Pemain asal Belgia itu berpisah dengan The Red Devils setelah empat setengah musim berada di klub tersebut.

Selama membela Manchester United, Fellaini sudah mencatatkan 177 penampilan dan menyumbang 22 gol. Ia merasakan empat manajer berbeda di klub tersebut, yaitu David Moyes, Louis van Gaal, Jose Mourinho dan Ole Gunnar Solskjaer.

Setelah Fellaini hengkang, David de Gea menunjukkan salam perpisahannya. Menurut De Gea, Fellaini adalah satu di antara pemain yang dekat dengan dirinya.

"Saya akan sangat merindukanmu, saudaraku. Semoga sukses," tulis De Gea.

Sebagai gelandang bertahan, Fellaini kerap membantu pertahanan Manhcester United. Selain itu, postur Fellaini yang tinggi menjulang juga menjadi bagian dari tembok pertahanan The Red Devils ketika menahan set-piece.

Fellaini merasa peluangnya untuk bermain di Manchester United sudah semakin tipis sejak tim diambil alih Solskjaer. Karena itu, ia menerima pinangan klub Shandong Luneng.

Sebelumnya, Fellaini sempat menambah durasi kontraknya yang habis pada Juni 2018. Saat itu, Manchester United mengikat Fellaini hingga Juni 2020.

Sumber: Mirror

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer