Sukses


PSS Segera Mendatangkan Pengganti Cristian Gonzales

Bola.com, Sleman - Kebersamaan PSS Sleman dengan Cristian Gonzales harus berakhir setelah tidak ada kesepakatan dari kedua pihak. Manajemen klub berjulukan Elang Jawa resmi melepas pemain yang akrab disapa El Loco tersebut, Sabtu (9/2/2019).

Tidak adanya titik temu maupun komunikasi yang dijalin, membuat mantan striker Arema dan Madura United itu harus hengkang ke klub lain pada musim 2019.

Padahal, El Loco menjadi satu di antara kunci sukses PSS pada musim lalu. Ia mengoleksi 15 gol dan ikut membawa PSS menjuarai Liga 2 2018 sekaligus promosi ke kasta tertinggi.

"Kami sudah lama tidak berkomunikasi. Iya, kami lepas," jelas manajer PSS, Retno Sukmawati.

PSS pun siap move on dari Cristian Gonzales dengan segera mendatangkan calon penggantinya. Pemain berposisi striker asal Brasil disebut akan datang ke Bumi Sembada dalam waktu dekat. Sementara untuk gelandang, PSS mengincar pemain asal Korea Selatan.

Menurut Retno, untuk pemain asing asal Brasil tersebut, telah sesuai dengan rekomendasi tim pelatih. Pemain yang masih dirahasiakan namanya itu akan kali pertama bermain di Indonesia. Sementara untuk pemain asal Korea Selatan, manajemen PSS mengaku baru sebatas berkomunikasi.

"Nanti tergantung pelatih inginnya seperti apa, kami dari manajemen PSS menunggu dari pelatih," kata Retno.

Video Populer

Foto Populer