Sukses


Piala Indonesia: Persiapan Persib Menghadapi Arema Sudah Ideal

Bola.com, Bandung - Pelatih Persib Bandung, Miljan Radovic, mengungkapkan persiapan anak asuhnya untuk menghadapi Arema sudah ideal. Persib bakal menjamu Arema di leg pertama 16 besar Piala Indonesia 2018, di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Senin (18/2/2019).

"Persiapan kami sudah ideal, terutama masalah taktik, tapi saya tidak bisa bicara kepada media bagaiamana kami main melawan Arema. Yang jelas kami punya rencana dan kami sudah coba ini selama tiga hari sampai besok," ujar Radovic seusai memimpin sesi latihan di lapangan Sarana Olahraga (Saraga) ITB, Bandung, Kamis (14/2/2019).

Persib terlihat latihan dengan intesitas tinggi jelang meladeni tim Singo Edan.

"Itu memang bagian dari rencana. Kadang-kadang satu latihan keras untuk fisik karena besok bisa banyak latihan lari, seperti kemarin mereka bisa banyak berlari. Sebelum latihan, memang saya bicara dengan pemain agar fisik mereka harus top 100 persen. Itu biasa intensitas latihan tinggi," jelas Radovic.

Mengenai kekuatan Arema, pelatih asal Montenegro ini enggan terlalu memikirkan tim asuhan Milomir Seslija tersebut.

"Yang pasti saya punya cara untuk melawan Arema. Sekarang saya lebih fokus memikirkan tim sendiri, 80 persen untuk Persib, dan 20 persen untuk Arema," katanya.

"Pokoknya saya ingin tim Persib bermain bagus, konsentrasi, fisik bagus, dan taktik bagus. Kalau kami bagus, saya sudah tidak perlu banyak memikirkan Arema atau tim lain," tegas Radovic.

Video Populer

Foto Populer