Bola.com, Jakarta - PT Liga Indonesia Baru (LIB) menggelar RUPS di Jakarta pada Senin ini (18/2/2019). Jajaran komisaris, direksi, dan pemegang saham hadir. Manajer Madura United, Haruna Soemitro, mengungkap RUPS berjalan sesuai rencana.
Beberapa agenda yang dibahas dalam RUPS kali ini adalah menerima pengunduran diri Glen Sugita (Komisaris Utama) dan Berlinton Siahaan (Direktur Utama), laporan 2018, proyeksi 2019, serta mekanisme penetapan komisaris dan direksi baru.
Baca Juga
Update 25 Pemain Timnas Indonesia Menuju Piala AFF 2024: Justin Hubner, Rafael Struick, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, Asnawi Mangkualam
Media Vietnam Sebut Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Menakutkan: Ada Pemain Diaspora, Tetap Lebih Kuat daripada The Golden Star
Pandit Malaysia Desak Oxford United Segera Beri Menit Bermain yang Cukup untuk Marselino Ferdinan
Advertisement
Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, menyebut seluruh klub peserta Liga 1 2019 bisa mengusulkan kandidat untuk posisi yang ditinggalkan, kepada PSSI.
Menyikapi hal itu, Haruna mengungkap nomine untuk kandidat posisi Komisaris PT LIB sudah mengerucut pada tiga nama.
"Pertama adalah Pak Achsanul Qosasi (Madura United), Pak Peter Tanuri (Bali United), dan Pak Hasnuryadi Sulaiman (Barito Putera)," kata Haruna.
Perihal jumlah komisaris, Haruna menambahkan hal itu tergantung kebijakan PSSI, yang mungkin akan ditajamkan dalam rapat Komite Eksekutif PSSI, yang rencananya digelar pada Senin malam ini.
Nantinya, calon komisaris PT LIB akan ditentukan dalam 14 hari ke depan. Namun, mungkin saja bisa lebih cepat terpilih dalam durasi 10 hari.