Sukses


Hansamu Yama Resmi Melepas Status Lajang

Bola.com, Surabaya - Hansamu Yama kini sudah tidak berstatus bujangan lagi. Stoper Persebaya itu resmi melangsungkan akad nikah di Masjid Al-Akbar, Surabaya, Kamis pagi (28/2/2019).

Pemain berusia 23 tahun itu menikahi wanita asal Mojokerto, Zerlinda Gitta Anggraeni. Hansamu dan Zerlinda sudah bertunangan pada akhir tahun lalu.

Hansamu sempat mengutarakan rencana menikah dalam sebuah wawancara dengan Bola.com. Namun, pemain asli Mojokerto itu enggan membeberkan tanggal pasti pernikahannya.

"Tidak perlu diumbar atau diekspos. Biarkan ini jadi privasi saya dan memang saya tidak mengundang banyak orang," kata Hansamu saat ditanya Bola.com beberapa hari sebelum pernikahan.

Acara akad nikah ini memang terkesan sangat privat. Tidak banyak tamu yang hadir. Hanya beberapa keluarga saja dan kerabat dekat saja yang menyaksikan Hansamu mengucap ijab kabul dan mendapat status sebagai suami.

Sebelumnya, asisten pelatih Persebaya, Bejo Sugiantoro, juga menyebutkan Hansamu akan menikah. Dia mengutarakan itu setelah mendapat pertanyaan Hansamu absen dalam latihan di Lapangan Jenggolo, Sidoarjo, Rabu (27/2/2019).

Meski begitu, Bejo juga tidak menjelaskan secara gamblang kapan pernikahan itu dilakukan. "Hansamu akan menikah dan. Dia absen di Piala Presiden, dan baru gabung setelah beberapa pertandingan," ucap Bejo.

Skuat Persebaya sudah berangkat ke Bandung untuk Piala Presiden 2019 pada Kamis (28/2/2019) ini. Menurut sumber Bola.com, Hansamu akan ikut merapat ke Bandung, Jumat (1/3/2019), dan bisa main melawan Perseru Serui pada 2 Maret.

Video Populer

Foto Populer