Sukses


Ponaryo Astaman Berharap Gelar Piala AFF U-22 2019 Lecut Sepak Bola Indonesia Terus Berbenah

Bola.com, Jakarta - Keberhasilan Timnas Indonesia U-22 menjuarai Piala AFF U-22 membuat mantan Ponaryo Astaman bangga. Namun, mantan kapten Timnas Indonesia itu menegaskan gelar juara tersebut tidak boleh membuat berpuas diri.

Menurutnya, masih banyak pekerjaan rumah yang harus segera dibenahi oleh stakeholder sepak bola Indonesia. Ponaryo menegaskan euforia tak boleh berlebihan, terutama karena masih banyak yang harus dikerjakan untuk memperbaiki kualitas sepak bola di Indonesia.

Tim Garuda Muda sukses membuat masyarakat Indonesia bisa melepas kerinduan terhadap prestasi sepak bola di level internasional, yaitu Piala AFF U-22 2019. Sebelumnya Timnas Indonesia U-19 pernah menjadi juara Piala AFF pada 2013 dan Timnas Indonesia U-16 jadi kampiun Piala AFF pada 2018.

"Pertama tentu saya ingin mengucapkan selamat kepada seluruh tim, pemain, ofisial, dan tentu pelatih. Saya merasa bangga dengan apa yang mereka raih. Namun, saya berharap ini bukan sebuah hasil yang membuat kita semua lupa bahwa masih banyak PR yang harus dikerjakan," ujar Ponaryo Astaman kepada Bola.com.

"Tim ini masih harus mempersiapkan untuk kualifikasi Piala AFC dan SEA Games. Lebih luas dari itu, tentu saya berharap gelar juara ini bisa menjadi pemicu semua pihak harus berbenah, termasuk kompetisi, dan juga kompetisi level dini. Jangan terlalu puas karena PR kita semua masih banyak," lanjutnya.

Setelah menjadi juara di Piala AFF U-19, Timnas Indonesia U-22 akan langsung menggelar pemusatan latihan pada Senin (4/3/2019). Tim Garuda Muda menggelar pemusatan latihan dalam rangka persiapan menuju kualifikasi Piala AFC U-23 2020 yang digelar 22-26 Maret 2019.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer