Sukses


Ribuan Suporter Persela Mulai Bertolak ke Malang pada Jumat Malam Ini

Bola.com, Lamongan - Satu hari menjelang pertandingan antara Persela Lamongan melawan Arema FC di laga kedua Grup E Piala Presiden 2019 yang ditayangkan di Indosiar, Sabtu (9/3/2019), ribuan LA Mania bertolak dari Lamongan ke Malang.

Kelompok pendukung Persela itu berbondong-bondong ke Kota Apel demi memberikan dukungan langsung pada tim kesayangannya.

Situasi ini kontras bila dibandingkan saat Persela bentrok melawan Persita Tangerang di laga perdana Grup E Piala Presiden 2019. (4/3/2019). Saat itu, LA Mania tidak tampak di tribun penonton Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, selama pertandingan.

Menurut Ketua LA Mania, Nugroho, sekretariat LA Mania sengaja baru membuka tur ke Malang saat Persela menghadapi Arema FC di laga kedua Grup E ini. "Sebelumnya memang kami tidak membuka tur ke Malang karena lawan yang dihadapi Persita," ujar Nugroho.

Nugroho menyebutkan ada sekitar 2.000 LA Mania yang berangkat ke Malang pada Jumat malam ini dan pada Sabtu  pagi (9/3/2019). 

Panpel Arema sudah menyediakan kuota sebanyak 2.500 tiket untuk suporter Persela. Koordinator Wilayah LA Mania di Malang atau LA Mania Ngalam, Ahmad Naufal, mengungkap gelombang LA Mania sudah banyak yang tiba di Malang,

"Tapi, sejauh ini yang konfirmasi pembelian tiket ke kami jumlahnya masih ratusan LA Mania," ujarnya.

Menurut Naufal, LA Mania memiliki hubungan yang baik dengan Aremania. "Banyak yang membeli tiket secara pribadi, titip langsung ke teman-teman Aremania, dan itu belum bisa dideteksi jumlahnya," ujar pria asli Lamongan yang sedang menempuh pendidikan tinggi di Malang ini.

Ratusan LA Mania yang mengonfirmasi kedatangannya kepada Naufal, mereka ada yang mengendarai kendaraan pribadi serta rombongan yang menggunakan bus dari Lamongan.

Mulai Jumat malam ini hingga Sabtu pagi, ribuan LA Mania melakukan keberangkatan menuju Kanjuruhan. Perkiraan Naufal, sedikitnya 2000-an pendukung Persela yang akan memadati stadion Kanjuruhan, saat laga berlangsung. suporter ini akan menempati tribune di sektor 1 dan 2.

Perlu diketahui, pendukung Persela yang hadir adalah LA Mania. Sedangkan, Curvaboys Curva Boys 1967, satu di antara kelompok suporter fanatik Persela lainnya, sudah menyatakan diri untuk tidak hadir selama babak penyisihan Piala Presiden 2019 yang diadakan di Malang.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer