Bola.com, Jakarta - Pemain sayap Timnas Indonesia U-23, Saddil Ramdani, mengaku tak menyesal tidak bergabung bersama Timnas Indonesia U-22 yang menjadi juara Piala AFF U-22 2019. Saddil Ramdani, yang baru saja mendapatkan izin untuk bergabung bersama Tim Garuda Muda dari klubnya, mengaku justru bangga dengan prestasi yang ditorehkan rekan-rekannya di Kamboja.
Saddil Ramdani merupakan pemain yang sejak lama masuk dalam daftar panggilan Indra Sjafri, termasuk saat persiapan menuju Piala AFF U-22 2019. Namun, seperti halnya Ezra Walian dan Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani tak mendapatkan izin dari klubnya untuk bergabung dengan Tim Garuda Muda di turnamen Asia Tenggara itu.
Advertisement
Baca Juga
Pemain yang kini memperkuat Pahang FA di Liga Malaysia itu baru mendapatkan izin bergabung ketika Timnas Indonesia U-23 bersiap mengikuti kualifikasi Piala AFC U-23 2020. Alhasil, dia tidak merasakan gelar juara Piala AFF U-22 2019 seperti rekan-rekannya.
"Saya merasa bangga karena Timnas Indonesia U-22 bisa menjadi juara. Saya senang melihat rekan-rekan, baik di lapangan, bangku cadangan, ofisial, dan pelatih. Saya tetap merasa senang karena di Malaysia pun saya bisa berlatih dengan menyenangkan," ujar Saddil Ramdani di Stadion Madya, Senayan, Senin (11/3/2019).
Kini Saddil Ramdani memilih berkonsentrasi berlatih bersama rekan-rekan setimnya mempersiapkan diri menjalani kualifikasi Piala AFC U-23 2020 di Vietnam pada 22-26 Maret 2019. Timnas Indonesia U-23 berada satu grup dengan Vietnam, Thailand, dan Brunei Darussalam.