Sukses


PSM Gagal di Piala Presiden, Bayu Gatra Fokus ke Piala AFC 2019

Bola.com, Makassar - Gelandang PSM, Bayu Gatra, fokus di Piala AFC 2019, setelah timnya gagal di Piala Presiden 2019 yang ditayangkan Indosiar. Di Piala AFC, PSM membidik lolos ke fase semifinal zonal ASEAN.

"Sejak awal memang pelatih memanfaatkan Piala Presiden untuk memadukan tim yang kebanyakan diisi pemain muda. Hal itu dilakukan dengan tujuan agar kami bisa lolos ke fase selanjutnya di Piala AFC 2019. Terhenti di Piala Presiden bukan menjadi masalah bagi kami," ujar Bayu Gatra.

Sejauh ini PSM sudah menjalani dua pertandingan di Grup H Piala AFC 2019, dengan sudah mengoleksi empat poin lewat hasil imbang kontra Home United di Singapura dan kemenangan telak 7-3 atas Lao Toyota di Cibinong.

Dengan torehan empat poin dalam dua laga, PSM saat ini berada di peringkat kedua dalam klasemen Grup H dan mengoleksi jumlah poin yang sama dengan pemuncak klasemen sementara, Kaya-Iloilo, yang berasal dari Filipina dan menjadi lawan berikutnya dari PSM.

"Setelah ini kami ingin memberikan yang terbaik, fokus, dan bekerja keras di level internasional. Tentu ini menjadi kebanggaan baru bagi saya di klub baru ini setelah tiga musim sebelumnya bermain bersama Madura United," ujar Bayu Gatra. 

Dalam laga selanjutnya di Grup H Piala AFC 2019, PSM Makassar akan kembali bermain di Stadion Pakansari, Cibinong, untuk menghadapi Kaya-Iloilo, pada 2 April mendatang.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer