Sukses


Jawaban Gladiator Singo Edan atas Kritikan Tajam Aremania

Bola.com, Malang - Striker Arema, Robert Lima Guimaraes, buka suara terkait kritikan tajam yang selama ini mengarah kepadanya. Pemain 32 berjulukan Gladiator di media sosial jadi bulan-bulanan Aremania lantaran performanya menurun pasca cedera saat melawan Persib Bandung di leg kedua 16 besar Piala Indonesia 2018.

Imbasnya, dia tampil dibawah performa dan hanya sekali main tanpa mencetak gol di Piala Presiden 2019 yang ditayangkan di Indosiar.  Dia juga dinilai sering jatuh dan kehilangan bola.

Baginya, kritikan yang diarahkan kepadanya itu hal biasa. Namun, dia tetap punya semangat tinggi untuk membuktikan pantas di tim berjulukan Singo Edan.

"Di media sosial masih banyak Aremania yang memberikan dukungan setiap hari. Jadi, tidak semua Aremania memberikan kritikan kepada saya. Selain itu, rekan-rekan di tim juga menyukai saya," kata pemilik nomor punggung 9 di Arema ini.

Gladiator mengingatkan dia sudah memberikan bukti dengan tujuh gol dari tujuh pertandingan yang sudah dijalaninya selama ini. Sekarang, dia sudah siap kembali untuk menggila lagi karena dari segi kondisi, dia mengaku sudah pulih sepenuhinya dari cedera otot paha.

"Dalam sepak bola, normal kadang bermain kurang bagus. Tapi, saya sudah mencetak tujuh gol dari tujuh pertandingan. Hanya melawan Persela saya main kurang bagus dan tim juga bermain tidak maksimal," tegasnya.

Sebelumnya, beredar kabar status Gladiator di Arema belum aman. Dia bisa saja didepak lantaran kurang menggigit di pramusim. Babak 8 besar Piala Presiden 2019 jadi kesempatan untuk Gladiator memperlihatkan kualitasnya karena lawan yang akan dihadapi Arema tentu tim kuat sehingga kualitas Gladiator yang sesungguhnya bisa dilihat.

"Saya sudah siap kembali untuk berkontribusi kepada tim ini. Seperti janji di awal saya bergabung dengan Arema," imbuhnya.

Gladiator lebih banyak mencetak gol saat Arema menghadapi tim yang levelnya di bawah mereka, yakni dua gol ke gawang Tanobel FC (klub lokal Pasuruan), tiga gol ke gawang Persita Tangerang (Piala Indonesia). Sedangkan dua gol lainnya dicetak ke gawang Timnas Indonesia U-22 dan Persib Bandung.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer