Sukses


Momen Timnas Indonesia Menyatukan Pemain Arema dan Persebaya dalam Satu Kamar

Bola.com, Malang - Timnas Indonesia memang jadi tempat untuk menyatukan pemain terbaik dari semua klub. Tak terkecuali tim besar yang selama ini jadi rival, seperti Arema dengan Persebaya Surabaya.

Saat ini ada pemain dari dua klub tersebut yang justru jadi teman sekamar, yakni Dedik Setiawan yang merupakan penyerang Arema dengan Hansamu Yama Pranata, bek Persebaya.

Keduanya satu kamar setelah ada enam pemain yang dipulangkan pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy. Penciutan pemain sebelum uji coba ke Myanmar (25/3/2019) membuat komposisi rekan sekamar berubah. 

"Sebelumnya saya satu kamar dengan Samsul Arif (sudah dikembalikan ke Barito Putera). Hansamu dengan Teja Paku Alam. Kalau di pemain, tidak ada yang namanya rivalitas," kata Dedik.

Pembagian kamar ini sudah diatur ofisial Timnas Indonesia sehingga pemain tidak bisa memilih rekan sekamar sendiri. Kendati demikian, Dedik dkk. tidak merasa canggung harus bergantian rekan sekamar.

Kebetulan Dedik dan Hansamu masih sama-sama pemain asal Jawa Timur. Dedik lahir di Malang, sedangkan Hansamu di Mojokerto.

Saat di kamar, obrolan mereka masih seputar sepak bola. Selain membahas klub masing-masing, keduanya juga sering bercanda saat bersantai. Hal ini tentu berbeda jika Arema dan Persebaya bertemu di lapangan karena rivalitas kedua tim selalu dibumbui dengan ketegangan antarsuporter. 

Dalam kompetisi nanti, Dedik dan Hansamu akan sering berduel mengingat posisi mereka adalah striker dan stoper.

Sebenarnya ini bukan kali pertama pemain Arema dan Persebaya jadi rekan sekamar di Timnas Indonesia. Pada 2014, Hasim Kipuw dan Hendro Siswanto mengalami hal yang sama. Waktu itu Kipuw memperkuat Persebaya. Padahal, musim sebelumnya dia berbaju Arema sedangkan Hendro tetap bermain untuk Singo Edan.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer