Bola.com, Bacolod - Bek tengah Persija Jakarta, Steven Paulle, ternyata pernah menjadi seorang striker. Hal tersebut yang membuat pemain asal Prancis itu sempat diplot menjadi penyerang dalam laga perempat final Piala Presiden 2019 yang ditayangkan Indosiar, Kamis (28/3/2019).
Steven Paulle memang didorong menjadi seorang striker ketika Persija menghadapi Kalteng Putra di perempat final Piala Presiden 2019. Ivan Kolev memutuskan memainkan Paulle sebagai striker setelah menarik keluar Silvio Escobar dan memasukkan Ryuji Utomo sebagai penggantinya.
Baca Juga
Netizen Ngeri dengan Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024: Ada Trio Ronaldo - Rivaldo - Kaka
Pratama Arhan Merapat tapi Telat, Kepastian Pemain Abroad Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Ditentukan pada 5 Desember 2024
Legenda Australia: Socceroos Bakal Kalahkan Timnas Indonesia dan Makin Cepat Lolos ke Piala Dunia 2026
Advertisement
Dalam pertandingan tersebut, Steven Paulle memang tidak berhasil mencetak gol. Namun, pergerakannya di lini depan sempat membuat Persija bermain lebih baik meski akhirnya harus kalah lewat drama adu penalti.
Mengaku hanya menjalankan instruksi dari Ivan Kolev, ternyata Steven Paulle memang pernah menjadi seorang penyerang sebelum benar-benar memosisikan diri sebagai seorang pemain belakang.
"Saya hanya membantu tim karena pelatih membutuhkan pemain berpostur tinggi sehingga bisa mengalihkan perhatian pertahanan. Hal itu bekerja dengan baik. Jujur saya memang pernah bermain sebagai striker ketika masih muda, tapi sekarang hanya ketika tim membutuhkan saya melakukannya," ujar Steven Paulle yang kini sudah berusia 33 tahun.
Steven Paulle pun sudah mencatatkan namanya sebagai pencetak gol bagi Persija Jakarta di Piala AFC 2019. Pemain yang musim lalu memperkuat PSM Makassar itu sukses mencetak satu gol ketika Macan Kemayoran menang 3-1 atas Shan United di Myanmar.