Sukses


Piala AFC 2019: Hadapi Home United, Wiljan Pluim Ingin Pastikan PSM Tetap di Puncak

Bola.com, Bogor - PSM Makassar menjamu Home United dalam laga kelima Grup H Piala AFC 2019 yang digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Selasa (30/4/2019). Berstatus pemuncak Grup H untuk sementara waktu, playmaker PSM, Wiljan Pluim, ingin memastikan PSM tetap menjadi pemuncak grup seusai pertandingan kontra klub asal Singapura itu.

PSM saat ini berada di puncak Grup H Piala AFC 2019 dengan delapan poin dari empat laga. Juku Eja hanya unggul satu poin dari Home United yang menempel mereka di peringkat kedua.

Pertandingan ini jelas menjadi sebuah penentuan dini di antara kedua klub, siapa yang lebih layak untuk melangkah ke semifinal zonal ASEAN sebagai juara Grup H. Wiljan Pluim pun menegaskan tekadnya untuk membuat PSM tetap berada di puncak klasemen.

"Tiga poin dalam pertandingan ini sangat penting setelah kami bermain imbang 1-1 dengan mereka di pertemuan sebelumnya. Dalam pertandingan ini kami akan memperlihatkan bahwa PSM merupakan tim yang lebih baik dan tiga poin di pertandingan ini akan membawa kami tetap menjadi pemimpin di grup ini," tegas Wiljan Pluim dalam keterangan pers jelang pertandingan, Senin (29/4/2019).

Pertandingan kontra Home United memang menjadi sangat penting bagi PSM mengingat hanya satu tim yang akan lolos otomatis dari setiap grup Asia Tenggara di Piala AFC 2019. Meski masih menyisakan satu pertandingan tandang kontra Lao Toyota pada 14 Mei, laga kandang kali ini harus dimaksimalkan oleh PSM untuk melangkah jauh di Piala AFC 2019.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer