Bola.com, Bandung - Panpel Persib Bandung akan menjual seluruh tiket pertandingan Persib vs Borneo FC secara online. Laga tersebut merupakan leg kedua babak perempat final Piala Presiden 2019, yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu (4/5/2019).
General Coordinator Panpel Persib, Budhi Bram Rachman mengaku, penjualan tiket secara online itu untuk mempermudah bobotoh dalam memesan tiket.
Advertisement
"Jadi tidak akan ada lagi penukaran tiket di lapangan. Setiap pemegang tiket ini berupa evoucher, sehingga nanti bisa diprint atau diperlihatkan melalui Hand Phone. Dengan cara ini lebih praktis," jelas Bram di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Bandung, Selasa (30/4/2019).
Apalagi, lanjut Bram, mekanisme penjualan tiket pertandingan Persib selama ini banyak dikeluhkan oleh bobotoh karena harus ditukarkan lebih dulu.
"Karena itu, saatnya kami menjual tiket dengan secara online. Sebenarnya Persib ini terbilang terlambat untuk mendistribusikan tiket secara online dibandingkan dengan tim-tim besar di Indonesia," kata Bram.
Pihal Panpel Persib telah mensosialisasikan penjualan tiket secara online itu jauh-jauh hari melalui web resmi Persib Bandung.
"Kami paham pasti menimbul pro dan kontra. Itu saya pikir wajar, maka itu kami sejak jauh hari sudah sosialisasikan di web kami. Harga tiket masih tetap seperti pertandingan-pertandingan sebelumnya," ungkap Bram.
"Jadi nanti rencananya penjualan tiket lewat aplikasi Persib yang bisa di-download di appstore/playstore. Nanti tinggal login di Persib Apps masuk ke menu belanja, ada tiket online dan tinggal pilih tribun mana kemudian bayar. Setiap pemesan satu akun satu tiket, sekali pertandingan. Kami pasti antisipasi server down," ucap Bram mengakhiri.