Sukses


Launching Jersey, Madura United Kenalkan 8 Sponsor

Bola.com, Bangkalan - Madura United secara resmi merilis jersey teranyar mereka untuk musim ini lewat akun Instagram resmi klub, Minggu (12/5/2019). Desain jersey baru itu bakal dikenakan pemain Laskar Sape Kerap untuk mengarungi musim 2019.

Ada sejumlah perubahan yang dilakukan manajemen Madura United dalam merancang kostum baru ini. Warna merah dan putih yang selama ini identik dengan Madura, masih digunakan. Hanya, warna loreng itu kini menjadi empat setrip saja.

Klub asal Pulau Garam itu juga mengenalkan delapan sponsor yang akan mendukung mereka musim ini, yakni Integrap Group, Insight, tiket.com, Pojur, Buccheri, Lion Group, Kimia Farma, dan PT. Logam Jaya Abadi.

Sebagai apparel, Madura United masih disuplai MBB yang telah bekerja sama seperti musim lalu.

Sementara Kimia Farma termasuk sebagai perusahaan baru yang memberi dukungan kepada klub sepak bola.

"Kimia Farma membantu untuk suplai obat-obatan tim. PT Logam Jaya Abadi sebagai sponsor baru," kata Annisa Zhafarina, Wakil Presiden Madura United.

Dari sejumlah sponsor itu, hanya empat di antaranya yang memasang logo perusahaan di jersey bagian depan. Masing-masing adalah Integra Group, Pojur, Buccheri, dan Lion Group.

Manajemen Madura United juga berusaha menjalin kerja sama dengan tiket.com untuk penjualan tiket pertandingan kandang.

"Sedang dalam proses pembicaraan dengan tiket.com, dan masih ada juga kemungkinan bertambahnya sponsor musim ini," imbuh Annisa.

"Tim yang kuat dan berambisi untuk juara pasti bisa menggaet sponsor. Ekspos terhadap TV dan sosial media biasanya kami gunakan untuk menggaet sponsor juga," tuturnya.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Peluncuran Shopee Liga 1 2019

Di sisi lain, PT Liga Indonesia Baru dan Shopee akan menggelar konferensi pers peluncuran Shopee Liga 1 2019 pada Senin (13/5/2019). Konferensi pers tersebut bisa dinikmati secara publik melalui Live Shopee Apps dan Vidio.com.

Shopee Liga 1 2019 akan diikuti 18 klub peserta. Laga perdana Shopee Liga 1 2019 akan mempertandingkan laga juara Liga 2 2018, PSS Sleman, menghadapi pemenang Piala Presiden 2019, Arema FC, yang akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Rabu (15/5/2019), jam 20.30 WIB.

Pertandingan pembuka Shopee Liga 1 2019 itu bisa disaksikan secara langsung dan eksklusif di Indosiar dan melalui Vidio.com.

Sebagai catatan, seluruh laga di Shopee Liga 1 2019, berjumlah 306 pertandingan, akan disiarkan di Indosiar, O Channel, dan melalui live streaming di Vidio.com. Pembaca Bola.com juga bisa menikmati konten-konten spesial di situs kami.

Video Populer

Foto Populer