Sukses


Willian Pacheco Ingin Bali United Clean Sheet Saat Menjamu Persebaya

Bola.com, Gianyar - Willian Pacheco akan kembali berkiprah di Liga 1. Stoper asal Brasil itu pernah berlaga di Liga 1 2017 bersama Persija Jakarta. Kali ini, dia akan membantu Bali United bersaing di Shopee Liga 1 2019.

Di laga perdana, Bali United bakal menjamu Persebaya Surabaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis malam (16/5/2019).

Rentetan catatan negatif menghantui Serdadu Tridatu saat berjumpa Persebaya. Dalam dua pertamuan, Bali United selalu kalah dari Persebaya, masing-masing dengan skor 0-1 dan 2-5.

Pacheco ingin timnya menghentikan rekor buruk itu, bahkan kalau bisa mencatatkan clean sheet alias tidak kebobolan.

"Dalam latihan, semua pemain sudah bekerja keras. Saya sering berbicara dengan sesama pemain belakang dan kami tidak ingin kebobolan. Di pertandingan pertama Liga 1, semua pasti akan bekerja keras. Hasil yang bagus akan membantu kami," ucap pemain berusia 27 tahun itu, Rabu (15/5/2019).

Sejak bergabung awal musim ini, Pacheco telah menjadi pilar utama Bali United di lini belakang. Penampilan apiknya membuat klub asal Pulau Dewata itu hanya kebobolan tujuh gol dari sembilan pertandingan di Piala Indonesia 2018 dan Presiden 2019.

Hanya, Bali United sudah tersingkir dari dua turnamen itu. Pacheco berharap timnya bisa tampil lebih baik lagi. Apalagi, bertanding di kandang sendiri juga lebih menguntungkan karena mendapat dukungan penuh dari suporter.

"Kami pasti percaya diri demi mendapat hasil bagus besok. Saya ingin membantu semua teman di tim yang akan bermain di pertandingan. Saya juga berharap suporter Bali United datang memberi dukungan kepada kami," imbuhnya.

Video Populer

Foto Populer