Bola.com, Bandung - Persib Bandung menjamu Persipura Jayapura dalam laga perdana Shopee Liga 1 2019, Sabtu (18/5/2019) malam di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung.
Laga ini menjadi tantangan bagi pelatih tim tuan rumah, Robert Alberts, untuk bisa membuar rekor baru. Rekor yang dimaksud adalah kemenangan di laga pertama. Persib Bandung memang selalu kesulitan untuk meraih kemenangan ketika bertanding di laga pekan pertama.
Baca Juga
Takumi Minamino Jelang Jepang Vs Timnas Indonesia: SUGBK Akan Penuh, Ogah Terbawa Suasana, Agresif dari Awal
Maarten Paes Wajib Baca! Bintang Jepang Akan Manfaatkan Rumput Lembut dan Memantul GBK untuk Lepaskan Tendangan, Bisa Jadi Gol Kejutan
Timnas Indonesia Vs Jepang: Duel Kevin Diks dan Wataru Endo, 2 Pemain yang Menjajal Sengitnya Liga Champions
Advertisement
Sementara itu Persipura Jayapura sudah sangat siap untuk meladeni tim tuan rumah Persib Bandung. Meski hanya diperkuat Oh Inkyun yang berstatus sebagai pemain asing di laga pertama ini, karena Ibrahim Conteh tak bisa dimainkan, tim berjulukan Mutiara Hitam itu siap memberi perlawanan ketat.
Dalam pertandingan ini, Persipura juga harus kehilangan strikernya, Titus Bonai, yang harus pulang karena ibunda tercinta meninggal dunia. Namun, tim berjulukan Mutiara Hitam itu masih bisa mengandalkan Marinus Wanewar di lini depan yang akan dibantu Boaz Solossa dari lini kedua.
Pembaca Bola.com bisa menikmati pertandingan melalui Indosiar dengan kick-off 20.30 WIB. Selain itu, pertandingan antara Persib dan Persipura ini juga bisa dinikmati lewat live streaming Vidio.com.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Live Streaming Vidio.com
Sabtu (18/5/2019)
Persib Bandung Vs Persipura Jayapura
Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung
Kick-off: 20.30 WIB
Live: Indosiar
Advertisement